TOJO UNAUNA, SULTENG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tojo Unauna (Touna) menggelar upacara dalam rangka memeringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), di lapangan Bumi Mas eks STQ, Kelurahan Uemalingku Kecamatan Ratolindo, Kamis (17/8/2023).
Bertindak sebagai Inspektur Upacara pada kesempatan itu, Bupati Touna, Muhammad Lahay. Usai Upacara, Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Touna, Dr. Sovianur Kure menyampaikan harapan kepada seluruh masyarakat Touna, agar bisa mewujudkan tema peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan dengan semangat juang menuju Indonesia maju.
“Dalam menjalankan roda pemerintahan ini, dibutuhkan dukungan dari elemen masyarakat, sehingga apa yang kita cita-citakan bersama bisa terwujud sesuai dengan visi-misi Pemkab Touna,” kata Sekkab.
Pada kesempatan itu Sekkab juga mengimbau kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), utamanya kepada para Organisasi Perangkat Daerah (OPD), untuk bekerja lebih baik lagi demi mewujudkan Touna Hebat.
“Karena dari kinerja kita lah, yang membuat daerah ini bisa lebih maju lagi, sehingga pembangunan yang sudah dilaksanakan bisa kita nikmati bersama-sama dengan masyarakat,” tandasnya.
Sementara itu, Kapolres Touna, AKBP S. Sofyan menyampaikan, seluruh anak bangsa harus selalu mengenang jasa-jasa para pahlawan. Karena menurutnya, kemerdekaan tidak diraih dengan mudah dan harus melalui tumpah darah.
“Karena kemerdekaan ini adalah hasil jerih payah dari pendahulu kita, selaku penerus bangsa harus menjaga dan memelihara kemerdekaan ini dengan pembangunan karakter hal-hal yang baik,” kata Kapolres. */PAR