Polres Banggai mantapkan latihan Dalmas. FOTO: DOK POLRES BANGGAI

POLRI-a39bd446
FOTO: Tim Vaksinasi Polres Banggai Kepulauan (Bangkep) bersama Tim Vaksinasi Dokkes Mabes Polri, menggelar vaksinasi Covid-19 massal, di Desa Tomboniki, Kecamatan Liang Kabupaten Bangkep, Senin (3/1/2021). FOTO: DOK POLRES BANGKEP

SALAKAN, MERCUSUAR – Tim Vaksinasi Polres Banggai Kepulauan (Bangkep) bersama Tim Vaksinasi Dokkes Mabes Polri, menggelar vaksinasi Covid-19 massal, di Desa Tomboniki, Kecamatan Liang Kabupaten Bangkep, Senin (3/1/2021).

Tim vaksinasi Polres Bangkep dipimpin oleh Paurkes, Iptu Hasim bersama anggotanya, Ipda Ruhil N. Sugiarto, sementara dari Tim Dokkes Mabes Polri, dipimpin oleh Ipda Gusti Ayu Sukrisnawati, didampingi Kapolsek Liang, Iptu Arifin Utina, Camat Liang, Irpan Majang dan Kepala Puskesmas (Kapus), Saleati Sutrisno.

Sebelum melaksanakan vaksinasi, Satlantas Polres Bangkep memberikan pengumuman kepada warga, dengan menggunakan alat pengeras suara Satlantas, juga pengeras suara dari masjid setempat dan door to door mendatangi rumah warga, untuk menyarankan waga agar mengikuti vaksinasi.

KBO Intelkam Polres Bangkep, Ipda Ruhil mengatakan, hasil vaksinasi dosis I, sebanyak 28 orang, sedangkan dosis dua sebanyak 2 orang

“30 orang yang divaksin di Desa Tomboniki, merupakan masyarakat yang menolak untuk divaksin, namun dengan cara kami yang persuasive, akhirnya mereka mau juga divaksin,” kata Iptu Ruhil.

Pada kesempatan itu, Iptu Rahil mengimbau warga agar jangan takut divaksin, karena vaksin tersebut halal untuk tubuh dan sudah diuji oleh Badan POM. PAR/*

Pos terkait