BANGKEP, MERCUSUAR – Pascalebaran 1442 H, Satuan Lalu Lintas (SatLantas) Polres Banggai Kepulauan (Bangkep) rutin melaksanakan Patroli Kamseltibcar Lantas di dalam Kota Salakan melalui Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).
Patroli Kamseltibcar Lantas digelar, antara lain di Jalan KRI Cut-Cut, Jalan KRI Imam Bonjol dan Jalan KRI Bhayangkara, serta melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas.
“Dalam pelaksanaan patroli ini, kami memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tertib berlalulintas dan mematuhi protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid-19,” ujar Kasat Lantas, Iptu Budy Prasetyo SH usai kegiatan, Rabu (19/5/2021).
Peningkatan patroli KRYD usai Lebaran 1442 H, kata Kasat, untuk menertibkan para pengguna jalan agar jangan melanggar aturan lalu lintas.
“Apalagi sekarang ini kita masih di perhadapkan dengan pandemi Covid 19, jadi kami harus menegur masyarakat yang tidak mematuhi prokes,” ujarnya.
Pada kesempatan itu Kasat mengimbau agar warga selalu mematuhi aturan lalu lintas jika berkendara di jalan, karena kecelakaan bermula dari pelanggaran.
Demikian bagi warga yang beraktifitas di luar rumah, agar mematuhi prokes yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak agar kita terhindar dari Covid-19. PAR/*