Polsek Luwuk Kawal Pawai Karnaval SDN 1

BANGGAI, MERCUSUAR – Aparat Polsek Luwuk mengawal acara pawai karnaval budaya yang diselenggarakan SDN 1 Luwuk, dalam rangka memeriahkan Hari Sumpah Pemuda ke-95, di Luwuk, Sabtu (28/10/2023).

Rute pawai tersebut dimulai dari jalan Samratulangi Luwuk menuju jalan Sungai Soho, lanjut ke jalan K.H. Ahmad Dahlan, dilanjutkan ke jalan Sungai Limboto dan berakhir di SDN 1 Luwuk.

Dalam kegiatan itu, Aparat Polsek Luwuk berperan aktif dalam memastikan kelancaran jalur lalu lintas, menjaga keamanan dan keselamatan peserta pawai, serta warga yang turut menyaksikan acara tersebut.

Di sela kegiatan itu, Plh Kapolsek Luwuk, Kompol Z. Ginoga mengatakan pengawalan yang dilakukan pihaknya dalam pawai karnaval anak-anak SDN 1 Luwuk, merupakan bagian dari tugas kepolisian untuk memastikan terjaminnya Kamseltibcarlantas di wilayah Luwuk.

“Kami berkomitmen memberikan layanan terbaik kepada masyarakat dalam segala aspek, termasuk dalam menjaga kelancaran berlalu lintas, pada acara-acara publik seperti pawai budaya ini,” kata Ginogo.

Selama pelaksanaan pawai karnaval, lanjutnya, petugas bekerja maksimal dalam mengarahkan lalu lintas, serta memberikan arahan kepada peserta pawai, dengan menggunakan motor dinas.

“Kegiatan ini kita jadikan momen untuk mengedukasi masyarakat, terutama pelajar, tentang pentingnya berlalu lintas dengan tertib, aman dan kondusif,” tandasnya. */PAR

Pos terkait