Kunjungi Tiga Kelurahan, Wali Kota Dengar Permasalahan Warga

Wali Kota Palu saat kunjungan ke beberapa kelurahan, Sabtu (11/5/2024), untuk mendengar laporan warga. FOTO: HUMAS PEMKOT PALU

TATURA SELATAN, MERCUSUAR – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, didampingi sejumlah pimpinan OPD di lingkup Pemerintah Kota Palu, kembali melakukan kunjungan ke beberapa kelurahan, Sabtu (11/5/2024). Adapun kelurahan yang dikunjungi yakni Kelurahan Tatura Selatan, Tatura Utara, dan Kelurahan Kawatuna.

Kunjungan yang rutin dilaksanakan setiap Sabtu dan Minggu pekan berjalan ini, guna menyerap aspirasi dari masyarakat, sekaligus mengidentifikasi langsung hal-hal yang terlewatkan oleh Pemerintah Kota Palu.

“Sebagaimana biasanya, silahkan sampaikan hal-hal yang ingin disampaikan. Pastinya banyak hal yang terlewatkan oleh pemerintah. Oleh karena itu, hal-hal tersebut bisa disampaikan kembali agar itu menjadi catatan bagi Pemerintah Kota Palu,” jelas wali kota.

Wali kota mengakui, sulit bagi pemerintah untuk memenuhi segala sesuatunya, demi mengatasi permasalahan-permasalahan yang ada di 46 kelurahan dan delapan kecamatan di Kota Palu.

Di samping itu, sangat penting bagi Pemerintah Kota Palu melihat capaian-capaian yang telah dilakukan, khususnya di tahun 2023 dan tahun 2024.

Wali kota mengatakan, masukkan dari para tokoh masyarakat sangat penting terkait kerja-kerja yang dapat dibangun, sehingga apa yang diharapkan dapat terarah dan nampak.

“Tahapan-tahapan ini akan kita jalani bersama dan bisa kita capai bersama. Olehnya, saya persilahkan kepada kita menyampaikan hal-hal yang ingin disampaikan,” tambah wali kota.

Turut hadir mendampingi wali kota, yakni Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Palu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu, Kepala Dinas Koperasi, UMKM, dan Tenaga Kerja Kota Palu, serta lainnya. RES

Pos terkait