ASTON Palu Hotel & Conference Center Hadirkan Paket Buka Puasa “Jalur Gaza”

Aston Hotel Palu

PALU, MERCUSUAR – ASTON Palu Hotel & Conference Center dibuka untuk wisatawan dan pebisnis pada tanggal 13 Desember 2023. Ibu kota Sulawesi Tengah, Palu, juga dikenal sebagai kota 5 Dimensi karena dikelilingi wilayah pegunungan, lembah, sungai, teluk dan lautan yang menjadikan kota ini sebagai destinasi favorit berikutnya yang wajib untuk dikunjungi. Berlokasi di Jl. W Monginsidi No. 60, Lolu Selatan, Palu, Sulawesi Tengah, menjadikan hotel ini menjadi pilihan yang tepat bagi tamu yang ingin mencari akomodasi penginapan yang nyaman dan mudah di akses.

​Pada bulan Ramadhan mendatang, ASTON Palu Hotel & Conference Center akan memberikan promo spesial paket berbuka buka puasa bersama keluarga dan rekan kerja yaitu paket Jalur Gaza yang merupakan singkatan dari Jajanan, Lauk, Sayur, Gubukan serba ada. 

​Rizky Putri selaku Asst. PR Manager menjelaskan,tahunini adalah tahun pertama ASTON Palu Hotel Conference Center meluncurkan Paket berbuka puasa hanya membayar Rp 165.000 Nett perorang all you can eat .

​Saat berbuka puasa akan ada puluhan menu yang disajikanpastinya sangat enak karna dimasak langsung oleh chef handalASTON Palu Hotel & Conference Center dan saat tamumenikmati hidangan akan ditemani live music.

​Paket berbuka puasa kali ini ada promo Khusus untuk para tamu yang memiliki kartu kredit bank Mandiri karna bisamendapatkan promo bayar 10 orang gratis 1 orang khususpengguna kartu kredit Bank Mandiri itu sendiri, Selain itu adahadiah utama yang diberikan ASTON Palu Hotel Conference Center dibulan Ramadhan yaitu mendaptkan kesempatanUmroh Priority Gratis untuk 1 orang dari Babussalam Priority Lebih Aman Lebih Nyaman yang akan diundi di akhirRamadhan nantinya dan syarat ketentuannya berlaku.

​Selain paket berbuka puasa, ASTON Palu juga memberikan promo menginap khusus selama Ramadhan yaituDelightful Ramadhan hanya Rp 888.000nett/malam/kamarmenginap di tipe superior smart room sudah termasuk sarapanpagi/sahur untuk 2 orang, Gratis berbuka puasa untuk 1 orang, bisa menikmati fasilitas Gym, Swimmingpool, dan menikmatihigh speed internet access.

Pos terkait