Stok Obat Cukup untuk Empat Bulan

ilustrasi-obat-obatan

BUOL, MERCUSUAR – Stok obat-obatan bagi pasien Rumah Sakit Umum (RSU) Mokoyurli Buol cukup hingga empat bulan kedepan.

Demikian dikatakan oleh Direktur RSU Mokoyurli Buol, dr Arianto Panambang pada wartawan Media ini, baru-baru ini.

Menurutnya, untuk mengantisipasi stok obat-obatan empat bulan kemudian, RSU Mokoyurli telah memesan oabt-obat tersebut.

“Ini agar pelayanan terhadap kebutuhan obat-obatan bagi pasien rawat inap tetap berkesinambungan secara terus menerus,” katanya..

Lanjutnya, terkait  tenaga dokter spesialis RSU Mokoyurli, RSU tipe C itu memiliki sembilan orang dokter spesialis. Kesembilan dokter spesialis itu, diantaranya Dokter Spesialis Penyakit Dalam, Dokter Spesialis Anak dan Kandungan,Spesialis Radiologi, Anastesa, Patologi Klinik, serta Dokter Spesialis Saraf  dan Spesialis Mata.

Menurutnya, keberadaan dokter spesialis tersebut merupakan upaya Pemkab Buol untuk pelayanan kesehatan bagi masyarakat. “Pemerintah Kabupaten Buol memberikan falisilitas memadai yang mereka (dokter spesialis) butuhkan selama bertugas di Buol,” katanya. SUL  

Pos terkait