DONGGALA, MERCUSUAR – Bintara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Desa Labuan Panimba Kecamatan Labuan Brigpol Ritfan melakukan kegiatan sosial memberikan bantuan berupa uang dan semen untuk pembangunan masjid masjid Al – Islah dan masjid Istiqlal, Minggu (08/04/2018). Kegiatan tersebut merupakan mewujud dari program Polisi Peduli.
Meski masalah pembangunan bukan menjadi tanggung jawab Polri, namun kepedulian tersebut tentunya menambah bobot profesionalitas polri.
“Semoga bantuan yang kami berikan ini dapat bermanfaat dan dapat membantu proses pembangunan di masjid,” Kata Ritfan.
Ritfan mengatakan, kegiatan ini menindak lanjuti perintah Kapolres Donggala AKBP S. Ferdinand Suwarji bahwa sebagai Bhabinkamtibmas harus peduli dan peka terhadap lingkungan sekitar dan kegiatan Polisi peduli ini dilakukan setiap bulannya.
Sementara itu Kapolsek Labuan Iptu Musa, S. Sos mengatakan bantuan tersebut merupakan uang milik Ritfan yang sengaja disisipkan dan digunakan untuk membantu pembangunan tempat ibadah, serta membantu masyarakat binaanya yang sedang membutuhkan.
Selain itu juga sebagai upaya memupuk tali silaturrahmi kepada sesama yang diharapkan bisa membentuk kedekatan sosial antara Polri khususnya Polsek Labuan, Polres Donggala dengan masyarakat.TIN