PALU, MERCUSUAR – Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Sulawesi Karya Sentosa bakal turut meramaikan persaingan di industri BPR di Sulteng. Bank ini menyasar petani dan peternak yang selama ini belum digarap secara serius oleh lembaga keuangan.
Direktur Utama PT BPR Sulawesi Karya Sentosa, Christian F Kaunang di kantornya, Kamis (12/7/2018) mengatakan BPR yang dipimpinnya akan melakukan peresmian pada Kamis (19/7/2018) pekan depan. Namun, saat ini sudah melayani transaksi keuangan dari masyarakat.
“Kami sudah soft opening dan melayani transaksi keuangan dari masyarakat dan kami fokus pada penyaluran kredit sektor pertanian dan peternakan karena pemegang saham BPR ini adalah produsen pakan ternak dan pertanian,” ujarnya.
Sektor pertanian dan peternakan diakui Christian belum banyak dilirik lembaga perbankan karena belum mengetahui prospek dari bidang tersebut. Padahal sektor ini sangat menjanjikan jika digarap serius dan fokus. HAI