Hadirkan Banyak Promo

PALU, MERCUSUAR – Swiss-Belhotel Silae Palu kembali menghadirkan berbagai menu terbaru dan paket menarik yang dapat dinikmati di beberapa F&B outlet. Menu promo itu terdiri dari Nasi Goreng Ko Toni, Nasi Remes serta dilengkapi dengan menu yang lezat berupa Steamboat dengan harga yang sangat terjangkau.

Steamboat dapat dinikmati di Wei Wan Chinese Restaurant dan outlet Swiss-Belhotel Silae Palu lainnya. Cukup dengan harga   Rp150.000,-nett/porsi, menu ini dapat dinikmati oleh 2 sampai 4 orang, yang disajikan dengan  aneka seafood, sayuran dan tofu dengan dua pilihan kaldu, yaitu Tom Yam dan kaldu ayam.

Paket ini disajikan mulai pukul 10.00 sampai pukul 22.00 wita.

“Selain dilengkapi seafood, sayuran dan tofa, kita juga berikan dua varian kaldu yaitu Tom Yam dan kaldu ayam,” ujar Public Relation Swiss-Belhotel Silae Palu, Eci Octavianti.

Selain itu, bagi pecinta pedas kuliner nusantara, Swiss-Belhotel Silae Palu menghadirkan menu promo lainnya yaitu Nasi Remes Silae. Menu kuliner satu ini kaya akan gizi karena dilengkapi sate ayam, ikan goreng cakalang, telur rebus, serta tumisan sayuran sebagai pelengkapannya yang bisa dinikmati hanya dengan harga Rp60.000,-nett/porsi dan sudah termasuk ice tea.

Dan tak kalah menarik, Chef Mudjiyanto yang merupakan  Executive Swiss-Belhotel Silae Palu juga menghadirkan Nasi Goreng Ko Toni. Menu ini sangat unik karena diambil dari salah satu tamu loyal Swiss-Belhotel Silae Palu. Nasi goreng yang telah diiris tipis-tipis, plus telur dan kerupuk udang ini dibanderol dengan harga Rp60.000,-nett/pax dan sudah termasuk ice.

“Sebagai menu penutup, kami juga menghadirkan menu Mochi yang terbuat dari bahan ketan dipadu dengan gula halus dan diisi kacang bumbu serta ditambahkan toping ice cream dengan pilihan rasa vanilla dan coklat yang dibandrol hanya dengan Rp25.000,-nett saja,” tambahnya.

Tidak hanya itu, untuk memberikan kepuasan kepada para tamu, Swiss-Belhotel Silae Palu menyediakan paket menginap khusus untuk akhir pekan yaitu Long Weekend Package dengan harga bersahabat yaitu Rp615.00,-nett. Harga tersebut berlaku untuk tamu yang menginap selama dua malam dan sudah termasuk sarapan pagi untuk dua orang.

“Juga gratis pengantaran ke Palu Grand Mall (PGM), gratis berenang, akses fitnes center dan juga diskon 10 persen untuk setiap konsumsi makanan dan minuman di Swiss-Belhotel Silae Palu dan juga dua voucher potongan senilai Rp25.000,- yang bisa digunakan di Matahari Department Store,” jelasnya.RES

 

Pos terkait