TONDO, MERCUSUAR – Ribuan peserta menyemarakkan pelaksanaan jalan santai, dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-37 Universitas Tadulako (Untad), Sabtu (18/8/2018) pagi. Rombongan ribuan peserta jalan santai yang terdiri dari unsur pimpinan Untad, serta segenap civitas akademika Untad beserta anggota keluargannya tersebut, dilepas oleh Rektor Untad, Prof Dr Ir Muh Basir, SE, MS, di titik star yang terletak di lapangan upacara Untad.
Para peserta mengelilingi rute jalan santai sejauh kurang lebih dua kilometer dengan rute lapangan upacara – Fakultas Hukum – FISIP – bundaran depan Rektorat – FMIPA – Faperta – Fakultas Kehutanan – Auditorium lama, hingga finis di gedung Auditorium baru Untad. Jalan santai ini semakin semarak dengan aneka seragam yang digunakan para peserta dari masing-masing fakultas.
Usai jalan santai, ribuan peserta berkumpul di Auditorium Untad untuk melanjutkan rnagkaian kegiatan dalam rangka memperingati Dies Natalis Untad, seperti lomba menyanyi antar pimpinan Untad, serta aneka lomba seperti tarik tambang dan lari karung yang dilaksanakan di luar gedung. Di sela-sela lomba menyanyi juga dilakukan pencabutan undian dengan berbagai hadiah menarik seperti TV, handphone, aneka barang elektronik, serta hadiah utama paket umroh.
Rektor dalam sambutannya, mengucap syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat menyukseskan rangkaian kegiatan peringatan Dies Natalis ke 73 Untad. Kata dia, rangkaian kegiatan ini adalah wujud harmoni hidup keluarga besar Untad.
“Kebersamaan kita ini adalah perwujudan satu Untad, satu napas, satu keluarga,” ujar Rektor.
Untad sendiri kata Rektor, menyandang status sebagai perguruan tinggi yang mandiri pada tanggal 14 Agustus 1981, namun Dies Natalis nya ditetapkan pada 18 Agustus 1981. JEF