Kinerja Satgas Masih Lemah

HALAL BIHALAL- Wali Kota Palu, Hidayat bersam sejumlah pejabat lainnya, saat menghadiri hala bihalal di Kecamatan Palu Selatan, Jumat (13/7/2018) malam. FOTO: ANDI BESSE/MS

BIROBULI UTARA, MERCUSUAR- Wali Kota Palu Hidayat mengatakan, dari delapan kecamatan di Kota Palu, dirinya menilai Kecamatan Palu Selatan dan Tatanga yang kinerja pengawasan Satgas K5 dan ajakan kepada warga untuk membersihkan lingkungan masih lemah.

Hal itu disampaikan Hidayat,  pada halal bihalal di Kecamatan Palu Selatan, Jumat (13/7/2018) malam. Selain itu, wali kota mengatakan, untuk mendukung kerja Satgas K5 disetiap wilayah, pemerintah tahun ini menganggarkan dana fotokopi untuk membuat surat edaran ke masyarakat.

Sehingga, kata dia jangan lagi ada alasan tidak untuk tidak turun menegur sebab dirinya telah memerintahkan lurah agar tidak berlama -lama duduk di kantor namun turun melihat kondisi wilayah masing-masing, karena masih banyak sampah dan permasalahan warga yang belum terselesaikan.

“Tolong para lurah maupun RT ditegur warganya untuk menjaga kebersihanan depan rumah maupun tokonya, jangan sampai ada sampah berserakan,” kata Hidayat.

Wali kota meminta, kepada para lurah agar setiap hari minimal ada lima rumah didatangi. Begitu juga lurah di Kecamatan Palu Selatan dan Tatanga untuk menjaga pohon yang telah di tanam pemerintah.

“Jangan ada  pohon yang mati, selalu disiram karena Palu ini panas untuk itu kita perbanyak pohon agar rindangm” ujarnya.ABS

Pos terkait