MTsN 1 Palu Berbagi Takjil

MTsN Palu

BESUSU TENGAH, MERCUSUAR – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Palu bersama para alumni angkatan 2015 membagikan takjil untuk berbuka puasa kepada masyarakat sekaligus dirangkaikan dengan buka puasa bersama.

Pembagian takjil tersebut berlangsung di beberapa perempatan jalan raya di wilayah Kota Palu, diantaranya Jalan Cik ditiro, Jalan H Hayun, Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Sam Ratulangi.

Fachrul, salah satu alumni mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menambah pahala ibadah selama Ramadan dengan cara bersedekah serta ajang silaturahmi.

“Jadi total takjil yang kami bagikan itu ada 301 dos, yang dibagikan kepada masyarakat untuk berbuka sekaligus menyambung kembali tali silaturahmi antar angkatan 2015 itu sendiri,” katanya, Senin (3/2/2021).

Diketahui para alumni MTsN 1 tersebut membagikan takjilnya kepada pengguna jalan baik kendaraan roda dua maupun roda empat yang berhenti di lampu merah.

Pembagian takjil dimulai sejak pukul 16.00 sampai dengan 17.00 Wita yang kemudian dilanjutkan dengan agenda buka puasa bersama berlokasi di MTsN 1 Kota Palu.

Kepala Madrasah Rusdiana, menyampaikan ucapan terima kasih kepada alumni angkatan 2015 MTsN 1 Kota Palu yang telah berinsiatif untuk melakukan kegiatan amaliah ramadan.

“ini merupakan pendidikan akhlak (karakter) yang diinginkan dan diharapkan masyarakat yaitu pelajar Islam yang berakhlakul karimah. Semoga adik-adik kelasnya bisa meneladani amal ibadah yang dicontohkan,”ujarnya.

Kegiatan tersebut diikuti oleh sekitar 70 orang alumni MTsN Palu angkatan 2015 dan mendapat respon positif dari pihak kepala sekolah MTsN 1 itu sendiri. UTM

Pos terkait