Persakmi Sulteng Edukasi COVID-19 di Huntara Lere

PERSAKMI

PALU, MERCUSUAR – Perhimpunan Sarjana dan Profesional Kesehatan Masyarakat Indonesia (PERSAKMI) Provinsi Sulawesi Tengah melaksanakan edukasi covid-19 dan pembagian masker di Huntara Lere, Sabtu (1/5/2021) lalu.

Ketua PERSAKMI Sulteng, Dr. Muh. Ryman Napirah, S.KM., M.Kes. yang turut serta melakukan kegiatan itu menyebut, Persakmi measa peduli dengan kasus COVID-19 yang mengalami peningkatan akhir-akhir ini.

“Maraknya kasus COVID-19 yang kembali meningkat dewasa ini membuat PERSAKMI Sulteng merasa peduli untuk bersama-sama berkontribusi dalam mencegah penularan COVID-19, yang salah satunya di huntara. Terima kasih kepada tokoh masyarakat dan seluruh masyarakat di Huntara Lere yang sudah bersedia menerima,” ujar Ryman kepada Mercusuar belum lama ini.

Dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Tadulako (Untad) yang juga Ketua Kelompok Kerja (Pokja) Bencana FKM Untad ini, juga menyampaikan tentang aktivitas yang dilakukan di Huntara Lere.

“Kami juga melakukan edukasi COVID-19 kepada masyarakat, tentang pentingnya kesadaran masyarakat untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan lewat 5M, yaitu memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi, serta pembagian masker kepada masyarakat. Sedikit kontribusi ini diharapkan bisa bermanfaat. Alhamdulillah di saat bersamaan teman-teman dari ICI Palu juga melakukan aksi sosial peduli Ramadhan di tempat ini,” tandasnya.

Ryman tak lupa menyampaikan harapannya agar pencegahan dan penanggulangan COVID-19 di Kota Palu dan Provinsi Sulawesi Tengah umumnya bisa terkendali. Peran seluruh pihak sangat dibutuhkan dalam memasifkan penegakan protokol kesehatan. MAN

Pos terkait