Persit Harus Mampu Hadapi Peran Ganda

SIDE BAR

BESUSU BARAT, MERCUSUAR – Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (Persit) Pengurus Daerah (PD) XIII Merdeka, Tio Lindasari Aritonang,  menegaskan kepada seluruh anggota Persatuan Istri Prajurit (Persit), untuk mampu menghadapi konsekuensi logis, sebagai sosok yang memiliki peran ganda.

Hal tersebut, disampaikan saat melaksanakan tatap muka dengan pengurus dan anggota Persit KCK Koorcabrem 132 PD XIII Merdeka, yang dilaksanakan di aula Kantor Persit KCK Korem 132 Tadulako, Rabu (19/9/2018).

Dijelaskannya, selain mendukung kelancaran tugas suami dan kegiatan organisasi Persit, seorang istri prajurit juga mempunyai beban dan tanggung jawab moral untuk menjaga keutuhan rumah tangga dan kehormatan suami di tengah masyarakat dan kesatuan masing-masing.

”Kewajiban utama istri prajurit adalah menjaga, mempertahankan kelangsungan dan kesucian rumah tangga masing-masing,” katanya.

Ia menambahkan, anggota Persit harus berperan aktif dan positif dalam menjalani rumah tangga masing-masing, serta mampu berkontribusi nyata bagi kemajuan organisasi dan peningkatan karier suami pada tugas masing-masing.

”Keberhasilan prajurit dalam melaksanakan tugas, sangat ditentukan oleh kondisi dan harmonisasi rumah tangga serta lingkungan keluarga.” jelasnya. AND/*

Pos terkait