MAMBORO, MERCUSUAR – SMPN 18 Palu mengajak seluruh orang tua siswa untuk mengikuti rapat refleksi awal tahun. Kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian sekolah, terhadap perkembangan pendidikan anak mereka di sekolah.
Pada pertemuan tersebut, mereka juga mendiskusikan berbagai hal berhubungan dengan kemajuan pembelajaran setiap siswa, permasalahan pembelajaran dan hasil belajar siswa. Tentunya untuk menyukseskan berbagai program pendidikan di sekolah, memerlukan dukungan para orang tua untuk bisa mengontrol pembelajaran anak mereka masing-masing.
“Refleksi awal tahun ini sangat penting bagi sekolah, untuk bisa menyampaikan pencapaian pembelajaran anak mereka masing-masing. Selain itu, kami bersama-sama bisa memberikan masukan untuk permasalahan pembelajaran, untuk kemajuan pendidikan di sekolah. Tentunya ini memerlukan dukungan penuh terhadap dari orang tua,” kata Kepala SMPN 18 Palu, Kisman Rumu, Jumat (5/1/2024).
Pihaknya mengatakan, sekolah berupaya untuk bisa membahas berbagai persoalan pendidikan bersama orang tua. Tentunya, sekolah rutin melaksanakan berbagai pertemuan untuk memaparkan berbagai pencapaian pendidikan anak mereka masing-masing, sehingga mereka juga bisa mengetahui progres pendidikan anak mereka di sekolah.
“Makanya kami selalu mengatakan kepada orang tua, untuk aktif menjalin komunikasi bersama wali kelas mereka masing-masing, sehingga mereka juga bisa mengetahui perkembangan pendidikan anak mereka di sekolah. Komunikasi sangat penting untuk bersama-sama memajukan pendidikan yang ada di sekolah,” terangnya.
Rapat tersebut dipimpin oleh masing-masing wali kelas mereka, jadi mereka bisa mengetahui hasil pembelajaran mereka langsung dari wali kelas. UTM