PALU, MERCUSUAR – Tim ASN Kabupaten Buol berhasil menjadi kampiun turnamen sepakbola ASN Sulteng Cup 2022. Pada partai Final yang dimainkan di Lapangan Faqih Rasyid, ASN Buol berhasil mengalahkan ASN Banggai Kepulauan dengan skor tipis 1-0.
Pada laga Jumat (3/6/2022) siang tersebut, ASN Bangkep sejatinya memiliki sejumlah peluang untuk membuka keunggulan. Namun sayangnya dewi fortuna belum berpihak kepada mereka. Sejumlah sepakan penyerang mereka mampu diantisipasi dengan baik oleh kiper Buol yang dijaga Suharman.
Justru Buol yang mampu membuka keunggulan. Sepakan Baharudin memanfaatkan tendangan bebas dari sayap kiri belum mampu diantisipasi dengan baik oleh penjaga Gawang Riansyah. Tangkapannya kurang lengket dan jatuh ke dalam gawang sendiri. Skor 1-0 untuk keunggulan ASN Buol bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Bangkep yang tertinggal terus menggempur pertahanan ASN Buol. Namun lagi-lagi sejumlah peluang belum bisa dimanfaatkan dengan baik. Skor 1-0 untuk kemenangan ASN Buol bertahan hingga peluit panjang dibunyikan oleh wasit Ricky D Wahid .
Pelatih ASN Buol, Jufri Bakri mengakui kemenangan pasukannya tak lepas dari faktor keberuntungan. “Kemenangan ini bisa jadi adalah faktor keberuntungan. Menjadi juara itu gampang mempertahankannya yang sulit makanya pemain ke depan bisa mungkin akan kami pertahankan atau ditambah,” kata Jufri Bakrie usai pertandingan kepada wartawan.
Dengan kemenangan ini, ASN Buol berhasil memboyong piala bergilir turnamen ASN pertama kalinya dan meraih uang pembinaan sebesar Rp 20 Juta. Sedangkan Bangkep harus puas meraih medali perak dan mendapat uang pembinaan sebesar Rp 10 Juta.
Sementara itu topskor pada turnamen kali ini diraih oleh pemain ASN Kota Palu, Hidayat Udin dan pemain terbaik diraih oleh Sudirman pemain ASN Bangkep.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sulteng, Ivan Aryanto, mewakili Gubernur pada saat menutup kegiatan mengharapkan ajang ini makin mempererat tali silaturahim antar daerah. Di samping hadiahnya, ia berharap kejuaraan seperti ini tetap menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada masing-masing daerah yang telah berpartisipasi Semoga kegiatan seperti ini makin mempererat tali silaturahmi antar daerah,” ujar Ivan Aryanto. CLG