Cabor Sepakbola Awali Porseni Kota Palu

PORSEI-e102ee06

PALU, MERCUSUAR – Sepakbola sudah memulai kegiatannya sebagai salah satu cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan di Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Antar Kecamatan Kota Palu 2021. Ada delapan tim yang tampil, yakni Tatanga, Palu Selatan, Palu Timur dan Mantikulore yang bergabung di grup A, lalu ada Ulujadi, Palu Barat, Palu Utara dan Tawaeli di grup B.

Mengawali pertandingan di grup A pada 27 November 2021 lalu, Kecamatan Tatanga menang WO 3-0 atas Palu Selatan. Tatangan juga menang WO atas Palu Timur . Menang  tanpa keluar keringat juga dihasilkan Mantikulore atas Palu Timur  di grup A .

Hasil terbaru dari grup B ketika tim unggulan Palu Utara mencukur Ulujadi dengan skor telak 8-1 yang dimainkan di lapangan Faqih Rasyid, Selasa (30/11/2021).

Dua dari delapan gol Palu Utara yang diarsiteki Rauf Haci diborong  Aditya di menit ke-53 dan 60. Enam gol lainnya masing-masing disumbangkan Hikam (12’), Damar (24’), Said Agil (29’), Dedi Saputra (39’) dan ditutup oleh gol Deni di menit ke-59. Satu-satunya gol Ulujadi disumbangkan Dandy Sarman menit ke-11.

Terkait Porseni tingkat Kecamatan Kota Palu ini, Kepala Bidang (Kabid) Olahraga Rekreasi Dispora Kota Palu, Farid Karim menjelaskan, Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat Kota Palu ini merupakan agenda yang baru pertama dilasanakan. Namun demikian dirinya berharap bisa terlaksana dengan sukses.

“Baru tahun ini (Porseni)  diselenggarakan. Tujuannya tentulah yang pertama adalah silaturahmi kecamatan yang kita harapkan terjalin dengan baik, dan kita jadikan Porseni ini  juga sebagai ajang seleksi menuju Pekan Olahraga Kota Palu, atau bahasa  seserhananya adalah  pra Porkot ,” ujar Farid.

Selain Sepabola yang saat ini sudah memulai kegiatannya,cabor Futsal, Sepak Takraw, Bola Voli  dan Olahraga Tradisional menjadi cabor yang dipertandingkan. CLG  

Pos terkait