PALU, MERCUSUAR – Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VI Laksamana Pertama Dr Benny Sukandari SE MM CHRMP meresmikan lapangan tembak Amirudin Ponulele Lanal Palu di Mako Lanal Palu kelurahan Watusampu, Minggu (19/3/2022).
Komandan Lanal Palu Kol Mar Marthin Luther Ginting mengatakan lapangan tembak yang diresmikan ini merupakan lapangan tembak yang keempat di wilayah Lantamal VI yang meliputi Provinsi Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah (Sulteng) dan Sulawesi Selatan.
Disamping untuk latihan, diresmikannya lapangan tembak ini diharapkan bisa memicu prestasi atlet Sulteng pada PON 2024 di Provinsi Aceh dan Sumatera Utara. Selain lapangan utama sebagai arena menembak laras panjang dan laras pendek, di lapangan tembak Amirudin Ponulele juga tersedia latihan untuk memanah.
“TNI AL sangat mendukung kebijakan pemerintah khususnya membangun olahraga di kota Palu,” kata Marthin Luther Ginting yang juga ketua induk olahraga selam dan arung jeram Provinsi Sulteng.
Marthin mengatakan Amirudin Ponulele adalah Danlanal Palu era 1994. Nama itu digunakan sebagai nama lapangan tembak untuk menghormati jasa beliau. Lanal Palu juga meminta izin dari keluarganya dan mengunjungi makam Amirudin Ponulele yang berada di Kabupaten Sigi.
Sementara itu Benny Sukandari mengapresiasi terobosan dari Danlalan Palu. Menurutnya seorang komandan harus bisa memberikan kenangan selepas tugas di daerahnya. Kenangan tidak hanya monumentalis namun juga bisa terobosan lain seperti pembangunan lapangan tembak.
“Seorang komandan itu agen pembaharu harus bisa melakukan terobosan di daerah yang dipimpinnya,” kata Benny Sukandari.
Hadir pada peresmian lapangan tembak Amirudin ponulele yaitu Wali Kota Palu dr Renny Lamadjido, serta perwakilan dari Polda Sulteng, Kejati Sulteng, dan dari KONI Sulteng. */CLG