Donggala Utama Menang di Derby Banawa

PALU,MERCUSUAR – Donggala Utama U-17 yang dikapteni Muhammad Rifal lolos ke babak delapan besar usai menang meyakinkan 2-0 atas saudaranya, Sinar Laut Boneoge U-17 di lapangan PS Beringin Putra Jalan Agatis Kelurahan Nunu Palu, Selasa (17/4/2018).

Donggala Utama yang diperkuat antara lain Aidil, Fahrul dan Muhammad Rifal baru bisa menjebol gawang Sinar Laut di lima menit jelang turun minum lewat Freekick Muhammad Rifal.

Di babak kedua, Donggala Utama menambah satu gol lagi yang kembali dibuat kapten tim Muhammad Rifal dari proses sepakan bebas di menit ke-57.

Sinar Laut berada dalam situasi sulit saat striker Ari Sigit di ganjar kartu merah langsung oleh wasit Anjar Efendy di menit ke-62.Hingga berakhirnya laga Skor di babak 16 besar tersebut berakhir 2-0 untuk Donggala Utama.

Kepada Mercusuar,pelatih Sinar Laut Boneoge, Agus Datuamas mengakui timnya tidak berlatih serius jelang laga derby Banawa.Tapi Agus mengakui Donggala Utama tampil sedikit lebih baik dari pasukannya.

“Ini pertandingan berat karena harus menghadapi tim satu daerah yang notabene sudah saling mengenal skill diantara para pemain. Saya kira anak-anak juga sudah memberikan kemampuan terbaik hanya saja Donggala lebih berpengalaman dan paham dengan atmosfir pertandingan,” terang Agus yang berdinas di Korem 132 Tadulako usai laga.

Sementara itu pelatih Donggala Utama, Firdaus Kindo mengaku puas dengan permainan ball possesion anak buahnya walaupun tidak konsisten. “Sudah bagus mainnya anak-anak hanya saja saya berharap bisa lebih konsiten karena mungkin terbawa irama permainan lawan,” ujarnya.

Dibabak perempat final mendatang,Donggala Utama sudah ditunggu PS Siasat Duyu . CLG

Pos terkait