Mulham Rebut Emas Tenis Meja Tunggal Putra Porkot V 

tenis meja -porkot (1)-b30cc077
Pemain tunggal putra Tatanga, Mulham bersama pemain tunggal putri Palu Barat, Suryani  usai pengalungan medali Pekan Olahraga Kota Palu, Rabu (30/3/2022). FOTO:ISSRIN ASSAGAF/MS 

PALU, MERCUSUAR – Mulham Alwy mempersembahkan medali emas buat tim Kecamatan Tatanga usai menaklukkan Muhammad Tri Putra dari Kecamatan Mantikulore dalam babak final Tenis Meja tunggal putra Pekan Olahraga Kota (Porkot) V Kota  Palu, Rabu (30/3/2022).  

Pada laga yang digelar di GOR Satria Bima teresebut, Muhammad Tri Putra   mengambil  set pertama dengan angka 11-7. Di set ini Mulham tampak banyak buat kesalahan sendiri.

Set kedua Mulham berbalik  unggul 11-9 dan mebuat skor menjadi imbang 1-1. Tempo permainan semakin cepat di set ketiga. Muhammad Tri Putra atau biasa disapa  Ichan sempat tertinggal 8-10 di fase ini. Namun Ichan sempat mengejar dan menyamakan  angka menjadi 10-10. Ichan dua kali gagal memanfaatkan peluang di depan net sehingga Mulham menutup set ketiga  menjadi 12-10, Tatanga memimpin 2-1. 

Di set keempat, Ichan memulai pegang  service . Adu forehand terjadi namun  Mulham merbut poin,4-3 . Smash Mulham kandas setelah itu dan keuntungan bagi Ichan menjadi poin  sama, 4-4. 

Saling kejar angka di set keempat sangat ketat. Empat  angka dengan mudah diraih Ichan berkat penempatan bola yg akurat dan membuatnya unggul  11-6 sekaligus menyamakan angka 2-2.

Set kelima menjadi penentuan bagi keduanya. Mulham memulai  dengan  service plesingnya.  Namun Ichan mengambil poin pertama. Bahkan Ichan melaju 2-0. Setelah itu smash keras Mulham hasilkan angka menjadi sama, 2-2.  Mulham gagal memanfaatkan momentum bahkan smashnya pun kandas yang membuat Ichan memimpin 4-2.

Permainan net Ichan menyulitkan Mulham dan membuat Ichan mengambil dua angka dan menjauh 5-3.  Dua kali service,dua kali pula Mulham mampu ambil poin dan menyamakan angka menjadi 6-6, bahkan 2 poin lewat permainan drop shot membuat Mulham came back dan unggul 8-6.

Mulham Alwy yang tiga kali mengganti  Jerseynya dalam pertandingan ini akhirnya menutup set kelima lewat smash kerasnya dan mengunci angka menjadi 11-9.

Usai laga, Ichan mengakui faktor stamina membuat dia gagal mengimbangi permainan Mulham. “Stamina saya drop di dua set akhir dan memang dalam lima kali bertemu di even resmi saya belum pernah menang dari Mulham, apalagi dia pelatih saya,” terang Ichan. CLG

Pos terkait