Nayla dan Salsabila, Tak Ragu Belajar Panahan

PALU, MERCUSUAR –  Kejuaraan Panahan Archery Championship 2018 yang  berakhir pada hari Minggu (1/7/2018) lalu sejumlah pelajar turut berpartisiasi, salah satunya  Nayla Qonita Shabirah. Pelajar SMPN 1 Palu itu berada di tiga besar  kategori Tradisional Bow SMP 13 meter. Menariknya, juara di nomor ini direbut Rezki dan peringkat kedua diraih Muh Ainun Abdul Ghofur yang semuanya adalah laki-laki.

Prestasi berada di tiga besar dalam kelompok pria menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi Nayla yang  baru saja naik kelas IX.

Kepada Mercusuar, Nayla yang berlatih di klub  Islah Kids Archery mengaku senang dengan capaian tersebut. Dia berharap  hasil tersebut menjadi motivasi untuk berlatih lebih giat.

“Senang berdiri dipodium mendapat penghargaan apalagi yang menjadi saingan semuanya laki-laki. Mudah-mudahan saja medali ini menjadi penyemangat untuk berlatih lebih giat lagi,” ujar Nayla.

Ibu  Nayla, Lenny yang terus mendampingi  anaknya mengakui Nayla masih butuh jam terbang dan  mendapat bimbingan menekui Panahan.

“Alhamdulillah Nayla bisa berada di podium atas prestasinya. Jadi sebagai orang tua, kami hanya mendukung anak-anak selagi itu sifatnya positif.
Apalagi Panahan ini  adalah sunnah sebab merupakan salah satu olahraga yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Nayla masih butuh bimbingan dalam hal skill termasuk mental bertanding. Semoga saja dia lebih  termotivasi  lagi,” terangnya.

Tak hanya Nayla yang bertanding di Archery Championship. Aulia Safina Salsabila juga  ikut bertarung. Namun pelajar SMPN 1 itu gagal naik podium.  CLG

Pos terkait