PALU,MERCUSUAR – Sejak bulan Mei lalu, Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI)Kota Palu menggelar latihan bersama di lokasi eks STQ Jabal Nur Jalan Soekarno Hatta Kecamatan Mantikulore Palu.
Latihan yang digelar selama tiga kali seminggu itu diikuti 25 karateka dibawah penanganan shempa Ujang Wijaya dan dibantu shempai Stone.
“Insha Allah ini adalah tim Kota Palu yang akan bertanding di Porprov dengan gabungan dari lima perguruan yaitu, Inkai, Wadokai, Gabdika, Amora dan Inkado. Kalau disini (eks STQ Jabal Nur) hanya hari Sabtu sementara kalau malam di Dojo indoor Tadulako. Setelah libur lebaran anak-anak kami akan kumpulkan atau tepatnya tanggal 21 Juni untuk latihan dengan intensitas setiap hari karena akan mengikuti piala Kapolres di Pasangkayu,” terang Ujang Wijaya kepada Mercusuar di sela-sela latihan, Sabtu (9/6/2018).
Salah satu karateka Kota Palu yakni, Yuningsih Christiana Masoara yang ikut berlatih nampak sangat antusias berlatih bersama rekan-rekannya.
Yuningsih yang akan bertanding di nomor Kata menjelaskan bahwa volume latihan yang mereka lakukan berimbang antara latihan tehnik dan fisik.
“Seimbang (latihan fisik dan teknik), cuma akhir-akhir ini lebih banyak di teknik karena kita juga ada persiapan untuk kejuaraan Kapolres Cup di Pasangkayu,”ujar karateka berparas cantik ini.
“Satu alasan yang membuat saya antusias latihan karena saya ingin berprestasi lagi dan ingin membawa nama Sulteng lagi di ajang PON berikutnya, terus senangnya bisa bertemu dengan teman-teman, sempai latihan bersama, bercanda, susah senang bisa bersama, melatih kekompakkan, berjuang bersama, ada suka dukanya dan bisa belajar bersama menambah teknik yang masih kurang,” ujar Yuningsih yang akan turun di nomor Kata bersama Gatri, Fauza dan Mohammad Fauzan.CLG
Skuad Kota Palu:
Yuningsih Christiana Masoara, Mohammad Fauza Hasibuan, Fania Dwi Maharani, Mohammad Kasim, Nikita, Fadillah, Gatri, Wahyu Novi, Junita Puspitasari, Nining Hardianti, Andi Hijrah, Azza, Rahmat Gany, Indra Kristian Lagi, Osso, Mohammad Fauzan, Lutfi, Farista, Ima, Fauzan, Tri, Jofani, Muamar dan Silfanus.