Wali Kota Resmikan Turnamen Sepak Bola se Kelurahan  Pengawu 

Turnamen se Pengawu -dc05be83
Wali Kota Palu yang memperkuat Palu Putra mengabadikan moment bersama klub Kaili Putra asal Kelurahan Pengawu. FOTO:ISSRIN ASSAGAF/MS  

PALU, MERCUSUAR –  Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid mengapresasi kreatifitas warga Kelurahan Pengawu Kecamatan Tatanga yang mengisi kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022 dengan menggelar turnamen Sepak bola di lingkungan Kelurahan Pengawu.  Turnamen yang diikuti delapan tim lokal Kelurahan Pengawu ini dimainka  di Lapangan Pusparagam Kinta Baru.

“Saya berharap semangat positif olahraga Sepak bola terus dipertahankan . Mari jaga semangat kebersamaan dan persaudaraan dan semangat memeriahkan kemerdekaan Republik Indonesia,” ujar Hadianto Rasyid saat memberikan sambutan pada pembukaan Turnamen Sepak Bola se Kelurahan Pengawu dan pengenalan lapangan Pusparagam Kinta Baru, Minggu (21/8/2022).

Sepakbola, kata Hadianto Rasyid  memiliki potensi dikembangkan dalam berbagai aspek, baik sosial maupun aspek ekonomi. Oleh karena itu,  dirinya berharap lapangan Sepak bola yang ada di Kota Palu dapat menunjang sisi ekonomi. 

“Lapangan Pengawu ini  bisa jadi solusi melampiaskan energi-energi baru bagi pesepak bola Pengawu dan  memiliki potensi dikembangkan dalam berbagai aspek, baik sosial maupun aspek ekonomi. Saya berencana buka pusat jajanan atau kuliner kalau lapangan Pengawu selesai dikerjakan,” terang Wali Kota. 

Sementara itu Ketua Panitia turnamen, Robby Sky mengatakan Turnamen Sepak bola ini dibuat untuk mengakomodir minat dan gairah warga Pengawu terhadap olahraga Sepak bola. Dan memeriahkan ulang tahun Kemerdekaan Indonesia. 

Robby menambahkan bahwa Kelurahan Pengawu  salah satu gudang pemain Sepak bola berbakat di Kota Palu. “Perlu kita ketahui bahwa di Kelurahan Pengawu ini begitu banyak pemain-pemain bola berbakat di Kota Palu dan saya pikir salah satu gudang pemain berbakat di Kota Palu,” kata polisi yang berdinas di Polda Sulteng ini. 

Turut hadir pada  giat tersebut, yakni Camat Tatanga, Kapolsek Palu Selatan, Lurah Pengawu, Lurah Bayoge, tokoh adat Kelurahan Pengawu, Imam masjid Kelurahan Pengawu. 

Usai acara pembukaan, Hadianto Rasyid bersama tim Palu Putra `melakukan pertandingan eksebisi memnghadapi PS Kaili Putra Old Star. CLG 

Pos terkait