Kapolres Parmout Salurkan Bantuan Dua Ton Beras 

HLL-e0416bd8
FOTO: Bantu masyarakat terdampak kenaikan BBM, Kapolres Parmout Salurkan dua ton beras kepada pengemudi ojek dan angkot. FOTO: IST

PARIGI, MERCUSUAR – Kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi saat ini cukup berdampak pada masyarakat, terutama bagi sopir angkutan kota (angkot) dan juga tukang ojek. Oleh karena itu untuk membantu meringankan beban masyarakat, jajaran Polres Parmout memberikan bantuan berupa sembako, kepada sejumlah sopir angkot dan ojek, yang ada diwilayah Kabupaten Parmout.

Pantauan media ini, penyerahan bantuan sembako tersebut, dipimpin oleh Kapolres Parmout, AKBP Yudi Arto Wiyono dan Wakapolres, Kompol I Putu Surya Bhakti, di sejumlah lokasi, pada Kamis (8/9/2022).

Kapolres Parmout, Yudi Arto Wiyono pada kesempatan tersebut mengatakan, kegiatan pembagian bansos tersebut, merupakan bentuk empati Polri dalam meringankan beban para pelaku usaha.

Khususnya kata dia, sektor transportasi  seperti ojek dan juga angkot,  yang terdampak dengan adanya kenaikan harga BBM di wilayah Kabupaten Parmout.

Olehnya itu, pihaknya menyalurkan sebanyak dua ton beras dan 100 dos mi instan, di mana beras tersebut dikemas dalam kemasan plastik 5 kilo gram  dan ditambahkan mi instan dalam 1 paket.

Sasaran pembagian bansos  dipusatkan di dua  titik, yaitu di seputaran Terminal Toboli dan seputaran Terminal Parigi, dengan sasaran pengemudi angkot dan ojek.

Pihaknya berharap, kegiatan tersebut  membawa manfaat kepada masyarakat, khususnya pengemudi angkot dan ojek, beserta keluarga mereka di rumah.

Selain itu, pihaknya berharap agar terus  dapat terjalin komunikasi yang baik, dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Parmout.

Sementara itu, sejumlah pengemudi ojek dan angkot yang ditemui, mengaku sangat terbantu dan mengucapkan terimaksih kepada pihak Polres yang sudah membagikan sembako.  TIA

Pos terkait