Lomba FLS2N  SMPN 18 Palu Minta Dukungan Masyarakat

SMPN 18 Palu-910ca712
TAMPIL - Salah satu Siswa SMPN 18 Palu bernama Keyla Dinda Azhari, saat tampil menyanyi solo pada ajang FLS2N tingkat nasional di kanal youtube. Pada ajang tersebut pihak sekolah meminta dukungan dari seluruh lapisan masyarakat untuk bisa memberikan like. FOTO: Screenshot Youtube

MAMBORO, MERCUSUAR – SMPN 18 Palu meminta dukungan seluruh masyarakat Sulteng, khususnya Kota Palu untuk mendukung salah satu siswanya bernama Keyla Dinda Azhari yang lolos pada ajang Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat nasional.

Dukungan tersebut diminta karena sangat penting untuk menentukan prestasi siswa tersebut diajang nasional. Jadi untuk bisa memberikan dukungan masyarakat hanya perlu menonton video di Youtube yang sudah disebarkan pihak sekolah. Sebab salah satu penilaian penting yaitu banyaknya dukungan dalam bentuk menonton maupun like.

Kepala SMPN 18 Palu, Kisman Rumu mengatakan, dengan adanya siswa lolos FLS2N di tingkat nasional meminta dukungan dari seluruh lapisan masyarakat untuk membantu siswa asal Sulteng beprestasi di tingkat nasional.

“Sebelumnya salah satu siswa kami telah dinyatakan lolos di tingkat nasional, makanya untuk bisa berlomba di tingkat nasional harus mengirimkan video. Setelah itu panitia akan melihat jumlah pengunjung video tersebut yang sudah di posting di Kanal Youtube, makanya jika ingin melihat siswa asal Sulteng berprestasi di tingkat nasional maka harus memberikan dukungan melalui Kanal Youtube,” katanya, Senin (9/8/2021).

Untuk bisa mengakses pihak sekolah juga sudah membagikan linknya yaitu https://youtu.be/l9h_FQHwotM. Pihaknya mengatakan selama di posting baru beberapa yang like, sementara peserta lainnya dari berbagai daerah sudah di like hingga ratusan ribu kali, makanya untuk bisa mendapatkan hasil yang baik perlu adanya partisipasi dari pemerintah maupun seluruh lapisan masyarakat.

“Kita seharunya bisa bangga karena dimasa pandemi seperti ini ada siswa kita lolos di tingkat nasional sekelas ajang FLS2N, maka dari itu kita hanya perlu menonton dan memberikan like kepada video tersebut untuk bisa meningkatkan retingnya,”terangnya.

Pihaknya mengatakan bahwa saat ini masih terus menunggu partisipasi dari seluruh lapisan masyarakat. Semoga dengan adanya pemberitaan ini bisa memberikan tambahan nilai kepada para siswa ini agar bisa meraih prestasi yang diinginkan, sehingga bisa membawa nama baik sekolah dan daerah yang kita cintai bersama. UTM

Pos terkait