PENGAWU, MERCUSUAR – SDN Pengawu datang langsung ke Desa Torue, Kabupaten Parigi Moutong, untuk membagikan bantuan masyarakat terdampak bencana banjir bandang. Bantuan yang disalurkan dari partisipasi para guru dan murid di sekolah tersebut.
Penyaluran bantuan tersebut mereka laksanakan bersama para guru dan sejumlah orangtua murid yang ingin melihat langsung kondisi masyarakat terdampak bencana. Makanya bantuan tersebut mereka bawa untuk mereka bagikan kepada para korban bencana.
“Pertama-tama kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru dan murid yang telah berpartisipasi dalam mengumpulkan bantuan untuk para masyarakat terdampak bencana banjir di Torue. Bantuan yang kami kumpulkan berupa sembako dan pakaian layak pakai yang bisa korban digunakan untuk keperluan sehari-hari,”kata Kepala SDN Pengawu, Hadijah, Jumat (5/8/2022).
Pihaknya mengatakan bahwa sangat prihatin dengan kondisi para korban bencana di Torue, olehnya bantuan tersebut mereka tidak salurkan ke Posko tetapi langsung kepada warga terdampak.
“Kami bersama para guru menelusuri berbagai daerah yang terdampak bencana di Torue, kami melihat kondisi mereka yang memang masih membutuhkan bantuan. Walaupun memang sudah banyak datang bantuan tetapi belum sebanding dengan kondisi mereka yang mengalami kerusakan tempat tinggal,”tutupnya.UTM