BESUSU TENGAH, MERCUSUAR – SMPN 1 Palu menerapkan program Pengembangan Minat dan Bakat (Pemikat) dalam upaya meningkatkan potensi siswa dalam bidang ekstrakulikuler. Jadi setiap apel pagi seluruh siswa bisa menampilkan berbagai bakat mereka didepan para guru dan siswa.
Program itu sebenarnya hanya sebagai pembiasaan kepada para siswa dalam mengembangkan bakat dan minat mereka di bidang ekskul. Jadi para siswa bisa lebih semangat dalam mengembangkan bakat siswa, sehingga sekolah juga bisa lebih mudah untuk mencari potensi para siswa ketika ada berbagai lomba.
“Program ini kami terapkan untuk meningkatkan minat dan bakat para siswa di bidang ekskul, jadi mereka bisa memperlihatkan berbagai bakat mereka setiap apel pagi. Mereka akan kami gilir sesuai kelas masing-masing agar seluruhnya bisa memperlihatkan potensi mereka masing-masing,”kata Kepala SMPN 1 Palu, Yusri, Kamis (26/1/2023).
Memang saat ini sekolah masih dalam proses pengembangan pelatihan bakat di sekolah yang sudah ditekuni siswa. Dengan adanya program ini sekolah juga bisa lebih mudah dalam mendata para siswa yang berbakat di berbagai bidang. Selama program itu diterapkan sudah banyak potensi para siswa bisa diketahui oleh sekolah karena mereka sudah diberikan tempat untuk mengekspresikan bakat mereka.
“Kami sangat kagum dengan penampilan berbagai siswa dalam memperlihatkan bakatnya setiap harinya. Terus terang siswa di sekolah ini ratusan orang, pasti mereka memiliki bakat masing-masing yang belum mereka keluarkan. Dengan adanya program ini mereka bisa menampilkan bakat di depan para guru dan siswa,”terangnya.
Pihaknya memang membebaskan para siswa dalam mengembangkan bakat apapun di sekolah, jadi mereka juga bisa menyiapkan berbagai siswa yang berpontesi mengikuti berbagai lomba kedepannya.UTM