SIGI, MERCUSUAR – Program pembangunan Kebun Raya Sigi bertujuan untuk kepentingan masyarakat, serta membuka ruang ekonomi baru bagi masyarakat di Kabupaten Sigi khususnya Desa Sidondo III dan desa sekitarnya.
Demikian dikatakan Bupati Sigi Moh Irwan Lapatta saat membuka sosialisasi pembangunan Kebun Raya Sigi di Desa Sidondo III Kecamatan Sigi Biromaru, Sabtu (7/4/2018).
Dikatakannya, apabila dibangun Kebun Raya Sigi otomatis banyak pengunjung yang datang, dengan demikian ruang ekonomi terbuka dan pendapatan masyarakat bertambah.
“Sebagai pendukung akses ke lokasi pembangunan Kebun Raya Sigi, Pemerintah Kabupaten Sigi akan membangun infrastruktur jalan mulai dari Desa Bora, Kecamatan Sigi Biromaru sampai Desa Pandere, Kecamatan Gumbasa,” katanya.
Sebelum ditentukan lokasi pembangunan Kebun Raya Sigi, tim dari Pemkab Sigi telah terlebih dahulu melakukan survei. Disepakati bahwa Desa Sidondo III sebagai lokasi tersebut.
Dijelaskan Bupati, selain lokasinya memadai, dekat lokasi tersebut terdapat lahan peternakan Karawa Tandau milik Pemkab Sigi yang luasnya kurang lebih 58 hektare.
Bupati berharap pemerintah desa bersama masyarakat, khususnya pemilik lahan dapat mendukung program pemerintah yang bertujuan untuk membangun daerah demi mensejahterakan masyarakat.
Sosialisasi tersebut dilanjutkan dengan dialog bersama masyarakat. Kesepakatan pada dialog tersebut dituangkan dalam berita acara dan ditanda tangani oleh seluruh Kepala Desa Sidondo I, II, III dan Sidondo IV, Camat Sigi Biromaru dan khususnya perwakilan pemilik lahan.AJI