PALU, MERCUSUAR – Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Tadulako (Untad) meraih juara pada beberapa kategori lomba pada puncak acara Dies Natalis Untad ke-41. Acara yang bertema Bersinergi Menuju Untad Unggul dan Sukses Mewujudkan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) digelar pekan lalu di lapangan upacara Untad.
Giat tersebut diawali dengan sepeda santai yang dilanjutkan dengan senam sehat yang diikuti oleh seluruh civitas akademika Untad. Kemudian dilanjutkan dengan menikmati hidangan yang telah disiapkan oleh masing-masing fakultas atau lembaga. Setelah itu diikuti dengan doorprize dan pemberian hadiah pada seluruh pemenang lomba serta tampilan nyanyian dari beberapa pimpinan dan juara lomba karaoke kategori dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa.
Prestasi yang diraih oleh FKM Untad tersebut yakni juara 2 lomba karaoke tenaga kependidikan, juara 3 lomba karaoke dosen, juara 3 fakultas terasri, dan juara Harapan 1 lomba dokumen kurikulum berbasis MBKM.
Sekaitan hal itu, Dekan FKM Untad, Prof. Dr. Nurdin Rahman, M.Si., M.Kes menyebut sinergitas dan komitmen civitas akademika semakin terbangun di FKM Untad. “Dengan raihan juara pada beberapa jenis perlombaan oleh FKM dalam rangkaian acara perayaan Dies Natalis Untad ke-41 menandakan bahwa sinergitas dan komitmen civitas akademika semakin terbangun di FKM untuk menunjukkan peningkatan kualitas dan kapasitasnya. Harapannya semoga pada even-even selanjutnya hingga skala internasional sekalipun, semangat juara semakin digelorakan oleh civitas akademika FKM,” ujar Nurdin Rahman, Rabu (24/8/2022).
Sementara itu, Wakil Dekan Bidang Akademik FKM Untad, Dr. Muh. Ryman Napirah, S.KM., M.Kes berharap Untad jadi semakin jaya. “Alhamdulillah, dengan memasuki umur 41 tahun, semoga Untad semakin jaya dan berprestasi. Serta tentunya, harapan kita agar FKM Untad mampu bersinergi dalam mengukir prestasi, demi kemajuan Untad. Selamat dan sukses bagi seluruh pemenang lomba dan civitas akademika FKM Untad,” harapnya.
Hal senada dikatakan Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan FKM Untad, Dr. Rasyika Nurul Fadjriah, S.KM., M.Kes dan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FKM Untad, Herman Kurniawan, S.KM., M.Med.Ed. yang berharap raihan juara FKM Untad pada Dies Natalis Untad kali ini menjadi motivasi untuk lebih baik ke depannya. “Selamat untuk tim FKM, terus bersinergi dalam mengukir prestasi, dan semoga prestasi FKM terus meningkat ke depan,” ujar keduanya. CLG