FDP Diharapkan Hidupkan Kembali Pariwisata Poso

FDP-c520538a

POSO, MERCUSUAR – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, membuka Weekly Press Briefing yang digelar di Jakarta serta disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Kemenparekraf, Senin pekan lalu. Dalam kegiatan siaran pers mingguan tersebut, turut hadir sebagai tamu undangan, Wakil Gubernur Sulteng, Ma’mun Amir dan Bupati Poso, dr Verna Gladies Merry Inkiriwang, serta Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Tengah, Diah Agustiningsih.

Ketiganya hadir dalam rangka memperkenalkan Festival Danau Poso, yang akan digelar pada 20-22 Oktober 2022 mendatang.

Wakil Gubernur Sulteng, Ma’mun Amir mengatakan, Kabupaten Poso memiliki berbagai destinasi wisata alam yang indah dan menarik, sehingga pemerintah berharap, Festival Danau Poso dapat berjalan dengan baik.

“Festival Danau Poso juga diharapkan menjadi ajang untuk menyatukan masyarakat Sulteng dari 13 kabupaten/kota yang ada, sehingga pemerintah tetap mendorong dan memfasilitasi agar festival ini berjalan dengan baik,” kata wagub. 

Menteri Parekraf, Sandiaga Uno, mengaku kagum dengan Pemprov Sulawesi Tengah maupun Kabupaten Poso, yang kini terus berbenah dan mengubah stigma Poso menjadi daerah tujuan wisata di Sulteng.

“Saya kedatangan Gubernur Sulteng juga waktu itu, bahwa ternyata Poso ini bersolek, berubah total ya,” imbuh Sandiaga Uno 

Hal ini pun dijelaskan oleh Bupati Poso, Verna Inkiriwang, bahwa sejumlah potensi daerah terus dikembangkan mulai dari sektor wisata, hingga pemulihan ekonomi kreatif masyarakat Poso.

Verna juga menambahkan, upaya pemerintah baik Pemkab Poso dan Pemprov Sulteng, berupaya untuk mempercepat investasi daerah di Poso.

“Kami terus berbenah, ada pemulihan pariwisata, pemulihan ekonomi sekaligus menepis stigma miring tentang Poso. Poso sudah aman, Poso itu nyaman, dan kami terus berbenah terlebih menyiapkan pariwisata kami,” jelas bupati.

Dalam hal pembenahan dan menghidupkan kembali sektor pariwisata kata Verna, Pemkab Poso menggelar sejumlah iven berskala nasional, di antaranya Sogili ToleRunsi Poso pada Juni 2022 dan konser Iwan Fals pada 6 Agustus 2022.

Tak hanya itu, Kepala Dinas Pariwisata Sulawesi Tengah, Diah Agustiningsih mengungkapkan, pihaknya sedang membranding Kabupaten Poso sebagai Negeri 1000 Megalit.

“FDP tahun ini memang didukung oleh Pemerintah Provinsi Sulteng, karena kami sedang membranding Poso sebagai Negeri Seribu Megalit,” bebernya.

Diah menambahkan, banyak tempat wisata yang dapat dikunjungi saat berada di Poso, salah satunya Wisata Air Terjun Saluopa yang dikenal sebagai air terjun bertingkat.

Diah juga membeberkan, dalam helatan Festival Danau Poso akan digelar pemecahan Rekor MURI pembakaran 7000 Inuyu (Nasi Bambu).

Di akhir kegiatan Weekly Press Briefing, Pemprov Sulteng menyerahkan cendera mata khas Kabupaten Poso kepada Sandiaga Uno, berupa sebuah baju kulit kayu, serta sepatu edisi spesial FDP 2022, hasil kolaborasi antara Festival Danau Poso dengan brand Exodos57, yang merupakan brand sepatu bertaraf nasional milik salah satu putra Poso, Gally Rangga. */JEF

Pos terkait