PALU, MERCUSUAR – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulteng, H. Ulyas Taha menyebutkan ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) merupakan salah satu upaya untuk membangun dan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di madrasah.
Hal itu dikatakan Ulyas, dalam sambutannya pada pembukaan ajang KSM tingkat Provinsi Sulteng, di aula Madrasah Aliyah Negeri 2 (MAN 2) Kota Palu, Sabtu (10/9/2022).
“KSM menjadi salah satu jalan membangun kualitas SDM di madrasah, pembangunan berkelanjutan melalui kualitas pendidikan. Terima kasih kepada semua pihak yang telah berupaya meningkatkan kualitas pendidikan kita,” kata Ulyas.
Selain itu, lanjutnya, KSM juga merupakan salah satu upaya nyata untuk menghasilkan SDM yang berakhlakul karimah, unggul dan berkualitas, utamanya pada bidang sains dan teknologi.
“Semoga siswa-siswi yang mengikuti Kompetisi Sains Madrasah akan muncul sebagai yang terbaik, akan muncul sebagai juara, sehingga nantinya berlanjut ke tingkat nasional,” pungkas Ulyas.
Sebelumnya diberitakan, KSM tingkat Provinsi Sulteng yang diadakan Kanwil Kemenag Sulteng diikuti sekira 400 peserta, yang merupakan peserta didik madrasah mulai dari jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah (MA) dari kabupaten dan kota se-Sulteng.
“Insyaallah peserta yang akan bertarung di KSM tingkat Provinsi Sulteng tahun ini kurang lebih 400 orang,” kata Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Sulteng, Dr. H. Kiflin, belum lama ini.
Para peserta yang mengikuti ajang tingkat Provinsi, sebelumnya berhasil meraih peringkat pertama hingga ketiga pada tiap bidang pelajaran di KSM tingkat kabupaten dan kota, dan menjadi perwakilan Kantor Kemenag kabupaten dan kota masing-masing.
Peringkat pertama di tiap bidang lomba di tingkat provinsi, akan mewakili Kanwil Kemenag Sulteng atau menjadi delegasi Provinsi Sulteng pada KSM tingkat nasional, yang diagendakan pada 10-14 Oktober 2022 mendatang. IEA