Lokasi Banjir Desa Sintuvu Sudah Ditangani 

HLL-bc9e96c4
FOTO: Wabup Sigi, Samuel Yansen Pongi, didampingi Kadis Sosial, Ariyanto dan Camat Palolo, Herman, saat meninjau lokasi banjir di Desa Sintuvu, Senin (14/3/2022). FOTO: FOTO:SANAJI/MS

SIGI, MERCUSUAR – Desa Sintuvu, Kecamatan Palolo, pasca banjir dan longsor, pada Sabtu (12/3/2022), saat ini sudah ditangani. 

Demikian dikatakan Wakil Bupati Sigi, Samuel Yansen Pongi, saat meninjau Desa Sintuvu, Kecamatan Palolo, Senin (14/3/2022).

Kata dia, keberadaan tiga alat berat berupa eksavator, yang berasal dari Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan (DPUP) Sigi dan Balai Wilayah Sungai Sulawesi (BWSS) III. 

“Dengan alat berat tersebut, jembatan penghubung antar dusun yang putus, dapat dibangun sementara, sehingga dapat dilewati kendaraan roda dua maupun roda empat,” jelasnya. 

Lanjutnya, selain membuat jembatan sementara, alat berat tersebut juga melakukan normalisasi sungai dan pembersihan longsor. 

Diimbau kepada Warga Sintuvu, Kecamatan Palolo, yang tinggal dibantaran sungai maupun di bawah tebing agar tetap waspada,  karena saat ini curah hujan diwilayah itu masih tinggi. AJI

Pos terkait