LUWUK, MERCUSUAR – Jajaran Polres Banggai segera melaksanakan Operasi Ketupat Tinombala 2022 yang digelar selama 12 hari, mulai 28 April hingga 9 Mei 2022, guna mengamankan mudik Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Olehnya itu, jajaran Polres Banggai mulai mendirikan pos-pos pelayanan dan pengamanan serta terpadu, di wilayah Kabupaten Banggai.
“Pos yang didirikan sebanyak 15 pos, diantaranya 4 pos pelayanan dan 1 pos terpadu yang berada di Kota Luwuk serta 10 pos pengamanan yang berada di wilayah hukum Polsek jajaran,” kata Kasi Humas Polres Banggai, AKP Haryadi, di ruang kerjanya, Rabu (27/4/2022).
Pos-pos tersebut lanjutnya, nantinya bukan hanya dijaga oleh anggota Polri saja, tetapi juga stakeholder terkait di antaranya, tenaga kesehatan dan dinas perhubungan.
“Ini adalah operasi terpusat dengan bentuk operasi kemanusiaan.Untuk itu kita bersinergi dengan unsur terkait lainnya,” terangnya.
AKP Haryadi menambahkan, operasi ini digelar untuk memberi keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat yang merayakan Idul Fitri dan perjalanan mudik.
“Diharapkan dengan adanya pos-pos ini masyarakat yang melaksanakan mudik ataupun melaskanakan Idul Fitri berjalan aman, tertib, lancar dan tentunya tetap disiplin protokol kesehatan (prokes),” tutup AKP Haryadi. PAR/*