PALU, MERCUSUAR – Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulteng, Mohammad Hidayat Lamakarate yang juga Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sulteng, melepas delapan orang relawan di rumah jabatan, Senin (20/4/2020).
Di mana delapan relawan ini akan melaksanakan tugas kemanusiaan di Kabupaten Buol.
Hidayat Lamakarate menyampaikan keberangkatan relawan atas permintaan dari Bupati Buol untuk mendukung program penanganan dan pencegahan Covid-19.
“Kemarin saya sudah perintah Kadis Kesehatan Provinsi untuk mengirim petugas kesana (Buol), melakukan swab test,” katanya.
Para relawan nantinya ujar Hidayat Lamakarate, diharapkan melakukan penyemprotan cairan disinfektan di desa-desa untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Dia pun berpesan kepada tim relawan untuk menjaga kesehatan dan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD).
Adapun dukungan yang diberikan untuk PMI Buol cairan disinfektan, tiga pasang jas hujan, tiga pasang sepatu boat, dan tiga kacamata.
Selain penyemprotan, juga dilaksanakan promosi kesehatan, penyuluhan, dan penyampaian pesan kepada masyarakat terkait Virus Corona dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19. BOB