PALU, MERCUSUAR – Pj. Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sulteng, Dr. Rudy Dewanto mewakili Gubernur Sulteng, menerima piagam penghargaan dari Menteri Keuangan RI, terkait kepatuhan ASN untuk melaporkan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) pajak yang hampir mencapai 100 persen, serta pembayaran pajak di setiap satuan kerja lingkup Pemprov Sulteng dengan predikat sangat baik dan rapi.
Piagam tersebut diserahkan Kepala Seksi Pengawasan IV KPP Pratama Palu, Ari Tri Laksono, di ruang Kerja Sekdaprov, Senin (19/9/2022).
Pada kesempatan itu, Ari Tri Laksono menyampaikan atas dorongan dari Gubernur kepada seluruh ASN untuk patuh untuk menyampaikan SKP Pajak ASN dan kepatuhan pembayaran pajak di setiap satuan kerja Pemprov Sulteng, sangat baik dan sangat rapi dan patuh sesuai ketentuan yang berlaku.
“Sehingga pemerintah dalam hal ini Kementerian Keuangan melakukan rekonsialiasi DBH (Dana Bagi Hasil) pajak yang diberikan kepada daerah Sulteng, dan Menteri Keuangan memberikan penghargaan dan apresiasi kepada Pemerintah Daerah terkait,” kata Ari.
Sementara itu, Pj. Sekdaprov Sulteng, Rudy Dewanto menyampaikan Gubernur Sulteng sangat berkomitmen untuk meningkatkan pendapatan daerah dan pendapatan negara melalui pajak daerah.
“Gubernur selalu menekankan kepada seluruh ASN dan satuan kerja perangkat daerah, agar dapat melakukan kepatuhan terhadap pajak, dengan tepat jumlah, tepat waktu dan tepati kewajiban,” kata Rudy.
Ia juga menyampaikan harapan Gubernur tehadap pembagian DBH, Kementerian Keuangan belum memberikan perhatian yang lebih kepada daerah penghasil.
“Kita ketahui berapa besar devisa yang diterima negara atas industri pertambangan di Sulteng, tetapi ketambahan DBH dan alokasi dana transfer daerah Provinsi Sulteng masih sangat minim, belum sebanding dengan devisa yang diterima negara dari potensi yang ada di Sulteng,” ujar Rudy.
Menurutnya, hal tersebut harus diperjuangkan bersama dengan KPP Palu, sgara perhitungan DBH terhadap daerah penghasil harus jauh lebih besar dari daerah lainnya yang bukan penghasil.
Pj. Sekda meminta agar KPP Pratama Palu terus memberikan dukungan agar peningkatan DBH Sulteng dapat meningkat drastis seiring dengan peningkatan devisa negara yang diterima melalui usaha pertambangan dan industri. */IEA