Masjid Ar-Rahman Polres Banggai Diresmikan 

FOTO POLRES BANGGAI PERESMIAN

BANGGAI, MERCUSUAR – Menyambut bulan suci Ramadan 2021, Kapolres Banggai, AKBP Satria Adrie Vibrianto SIK MH meresmikan Masjid Ar-rahman Polres Banggai, Senin (29/3/2021). 

Kapolres mengatakan masjid itu dibangun sejak tahun 2018 lalu. Pembangunannya diprakarsai oleh dua mantan Kapolres Banggai yakni, AKBP Moch Sholeh SH SIK MH (2018-2019) dan AKBP Budi Priyanto (2019-2020)  

Dia berharap personel Polres Banggai khususnya yang beragama Muslim agar terus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. 

“Apalagi kita akan menghadapi bulan suci Ramadan, sehingga kita akan segera memanfaatkan masjid ini untuk pelaksanaan kegiatan ibadah di bulan suci Ramadan sampai dengan pelaksanaan hari raya Idul Fitri nanti,” katanya dalam sambutan pada kegiatan yang turut dihadiri Wakil Bupati (Wabup) Banggai, Mustar Labolo; Dandim 1308/LB, Letkol Inf Fanny Pantouw dan sejumlah tokoh lintas agama.

Dia berpesan pada personel dan ASN Polri agar bekerjasama dan kompak dalam menjaga serta merawat dan memakmurkan Masjid Ar-Rahman tersebut.

“Pembangunan masjid ini bukan dalam rangka berlomba-lomba membangun masjid megah, melainkan bagaimana kita dapat memakmurkan masjid dengan melaksanakan ibadah wajib maupun sunnah serta melaksanakan kegiatan-kegiatan keagamaan lainnya,” ujar Kapolres. PAR/*

Pos terkait