LUWUK, MERCUSUAR – Aparat Polsek Kintom memantau pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) di sejumlah sekolah, Senin (4/101/2021). Hal ini dilakukan, untuk memastikan pelaksanaan protokol kesehatan (prokes) berjalan dengan baik.
“Pemantauan ini untuk memastikan apakah proses PTM sudah terlaksana dengan baik atau belum,” kata Kapolsek Kintom, Iptu Andriansyah Arthadana.
Kapolsek mengatakan, pihaknya juga mengimbau para guru, agar selama proses PTM, pihak sekolah wajib menyiapkan tempat cuci tangan, mengatur jarak,mengecek suhu tubuh dan lebih penting lagi wajib menggunakan masker.
“Para pelajar juga diimbau setelah selesai PTM, untuk segera kembali ke rumahnya masing-masing, demi keselamatan dan kesehatan bersama,” kata Kapolsek.
Dirinya menambahkan, pada masa pandemi COVID-19 saat ini, prokes menjadi hal penting demi mencegah penyebaran virus Corona, sehingga pelaksanaan PTM berjalan aman, lancar dan sehat.
“Pemantauan proses PTM di sekolah akan terus kami lakukan, demi untuk kesehatan bersama,” tutup Kapolsek. PAR/*