Program jumpa kasih Polres Banggai, Bersihakn Pekuburan Desa Tontoan

FOTO TNI-POLRI BANGGAI

BANGGAI, MERCUSUAR – Personel Polres Banggai membersihkan kompleks pekuburan Dusun III, Desa Tontoan, Kecamatan luwuk, Jumat (12/3/2021).

Kegiatan yang merupakan salah satu program Kapolres Banggai, yakni Jumat Pagi Kota Bersih (Jumpa Kasih) itu, dilaksanakan bersama TNI, ASN, LSM GAM dan masyarakat.

“Kebersih menjadi hal penting bagi kehidupan, karena bagaimana pun kualitas lingkungan yang bersih akan menciptakan kehidupan yang sehat,” kata Kapolres Banggai, AKBP Satria Adrie Vibrianto di sela kegiatan.

Menurutnya, apabila budaya bersih diterapkan maka akan terwujud lingkungan yang sehat serta nyaman dipandang mata. “Dalam agama pun diajarkan bahwa kebersihan merupakan sebagian dari iman, maka dari itu masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan,” ujar Kapolres.

Program Jumpa Kasih, kata dia, tidak hanya dilakukan di Kota Luwuk, namun hingga ke wilayah kecamatan, kelurahan dan pelosok pedesaan dengan melibatkan anggota Polsek jajaran, Bhabinkamtibmas dan Koramil serta pemerintah desa. PAR/*

Pos terkait