Satlantas Polres Sigi Aktif Patroli Malam

FOTO SATLANTAS POLRES SIGI

SIGI, MERCUSUAR – Dalam rangka mengantisipasi pelanggaran lalu lintas serta menciptakan situasi tetap aman dan kondusif, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sigi aktif melaksanakan patroli malam atau Blue Light di beberapa lokasi rawan kecelakaan, pelanggaran dan kemacetan di wilayah hukum Polres Sigi, Rabu (10/2/2021) malam.

Kapolres Sigi, AKBP Yoga Priyahutama SH SIK MH melalui Kasat Lantas Polres Sigi, AKP Amran SH mengatakan patroli malam dipimpin Bripka Putu Ana bersama anggotanya Briptu Nyoman Muliarta dan Briptu Bachmid.

“Patroli dilaksanakan dengan memberi pelayanan berupa pengamanan, penjagaan, pengaturan arus lalu lintas saat ditemukan kerawanan, kemacetan arus lalu lintas di antaranya di Desa Maku, Desa Maranata dan Desa Sidondo serta lokasi kerawan lain seperti kebut-kebutan, kejahatan malam maupun kerawanan kamtibmas lainnya,” jelas Kasat.

Lanjutnya, patroli malam difokuskan memberi pelayanan dalam bentuk penjagaan dan pengaturan arus lalu lintas serta mengimbau masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dengan menerapkan 3M, yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. “Kami berharap kehadiran kami di malam hari bisa memberi rasa aman kepada pengguna jalan yang melintas di Sigi,” ujarnya.

Ditambahkan Kasat kehadiran Satlantas di malam hari bukan untuk memberi rasa takut bagi pengguna jalan. “Kalau ada pemikiran demikian berarti oknum masyarakat bersangkutan bisa saja punya niat jahat dan akan melakukan kejahatan di malam hari atau anak anak muda yang mau kebut kebutan. Mari kita bersama menciptakan keamanan keselamatan ketertiban kelancaran atau kamseltibcar lalu lintas serta bersama mengatisipasi penularan Covid-19 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,,” tutupnya. BAH

Pos terkait