Dua Pelaku UMKM Beri Inspirasi Ansorpreneur

DONGGALA KODI, MERCUSUAR – Peserta pelatihan kewirausahaan Ansorpreneur, melakukan kunjungan lapangan pada usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang ada di Kota Palu, Rabu (18/4/2018). Setelah menerima pelatihan selama dua hari, pada hari ketiga, pelatihan wirausaha dilaksanakan dengan mengadakan kunjungan lapangan ke dua UMKM, yaitu usaha pembuatan Tahu dan Tempe Elsa di Jalan Kedondong, Kelurahan Donggala Kodi dan usaha pentolan bakso dan nugget milik pak Adi di Kelurahan Nunu.

Rombongan yang berjumlah 60 orang tersebut, dipimpin oleh Ketua Pengurus Wilayah (PW) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sulteng, Alamsyah Palenga, dan Cluster Manager Mikro Mandiri Area Sulteng, Abdul Kadir.

“UMKM yang kita kunjungi ini, adalah binaan dari Mikro Mandiri dan alhamdulillah dalam waktu relatif singkat, berhasil menjadi usaha yang maju,” ujar Abdul Kadir.

Usaha pembuatan Tahu Tempe Elsa didirikan dan dikelola oleh Ibu Elsa Lestari, sejak 6 tahun terakhir. Usaha ini sekarang telah melayani kebutuhan tahu dan tempe untuk kawasan Palu dan sekitarnya bahkan sampai ke Tolitoli dan Sulbar.

“Alhamdulillah produksi kami sehari berada pada kisaran 1 sampai 1,5 ton perhari,” ujar Elsa.

Elsa mengungkapkan rahasia suksesnya, kiatnya cuma ada dua yaitu, kejujuran dan kerja keras.

“Kejujuran membuat orang percaya kepada kami, sehingga alhamdulillah orderan tidak pernah sepi hingga sekarang,” sambungnya.

Sasaran kedua kunjungan anggota Ansorpreneur adalah usaha bakso dan nugget milik pak Adi di Nunu. Usaha milik pak Adi ini diklaim yang terbesar di Kota Palu, di bidang bakso dan nugget. Menurut Abdul Kadir, kelompok industri kecil di sini mencapai 84 rumah tangga dengan plafon kredit yang telah dikucurkan Mikro Mandiri mencapai total Rp3,6 milyar.

Menurut Alamsyah, kunjungan ini memberikan spirit tambahan lagi kepada anggota Ansorpreneur, untuk segera merealisasikan mimpi menjadi anak muda yang sukses.

“Kami memohon doa dan dukungan dari semua pihak, baik pemerintah maupun swasta, agar mimpi-mimpi ini segera terealisasi,” tutup Alamsyah. JEF/*

Pos terkait