SIRANINDI, MERCUSUAR – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi sejumlah pejabat terkait meninjau kawasan Palu Plaza, Kelurahan Siranindi, Kecamatan Palu Barat pada Sabtu (15/1/2022).
Kunjungan ini dalam rangka meninjau kawasan Palu Plaza yang direncanakan akan direvitalisasi untuk menjadi pusat perekonomian yang menarik bagi masyarakat.
Menurut Sekretaris Dinas PU Kota Palu, Ismayadi mengatakan Pemerintah Kota Palu akan menata kembali kawasan Palu Plaza melalui aset berupa sarana dan prasarana yang telah diserahkan.
“Ini akan ditata oleh Bapak Wali Kota sebagai kawasan yang akan menjadi pusat perekonomian, artinya pihak dari kelurahan dan kecamatan sosialisasi dulu karena ini merupakan aset yang sudah diserahkan kepada Pemerintah Kota Palu untuk dimanfaatkan,” katanya.
Ia menyatakan bahwa harapan dari Wali Kota, Palu Plaza akan menjadi pusat ekonomi yang menumbuhkan perekonomian masyarakat.
“Kita akan tata tahun ini di perubahan, maka kita sedang hitung perencanaannya dan InsyaAllah sambil berjalan sosialisasi dengan para pemilik ruko. Sehingga di tahun 2023 kita akan melaksanakan pembangunan infrastrukturnya,”ungkapnya. RES