Gagal Revans, Petinju PPLP Sulteng Hanya Merebut Medali Perak

PALU, MERCUSUAR –  Petinju PPLP Sulawesi Tengah Sarlan, kembali gagal menaklukkan musuh bebuyutannya asal PPLP Riau, Muhammad Rabbil. Setelah kalah di Popnas Semarang 2017 lalu Sarlan kembali harus menelan pil pahit   dalam laga final Kejurnas Tinju antar PPLP/PPLP-D dan SKO di Bengkulu.  Dalam laga yang digelar di Kawasan Sport Center Pantai Panjang Kota Bengkulu, Selasa (17/7/2018) malam,  Sarlan yang bermain di kelas 46 kg Youth Putra hanya merebut medali perak.

Menurut coach Dilham , Sarlan tampil luar biasa dengan melancarkan pukulan-pukulan telak. Namun  dia menyayangkan keputusan wasit memenangkan lawan.

“Kalau melihat pertarungan tadi bahwa pukulan yang dilancarkan Sarlan begitu keras dan selalu telak mengenai wajah petinju Riau.

Jadi saya nilai (kekalahan) ini tidak fair. Apa daya bahwa kita bertanding di daerah Sumatra, sedangkan di Popnas Semarang saja kita dicurangi apalagi di daerah Sumatra yang notabene wilayah mereka,” terang Dilham  via ponsel, Selasa (17/7/2018) malam.

Dari enam atlit yang diberangkatkan Sulawesi Tengah, terdiri dari 4 Atlet PPLP dan  2 dari Smanor Tadulako memperoleh medali sebagai berikut:

1.Sarlan dari PPLP Sulawesi Tengah Medali Perak dikelas 46kg Youth Putra

  1. Fendi Milo dari PPLP Sulawesi Tengah Medali Perunggu di kelas 54kg Yunior Putra.

3.Khusnul Khotimah dari PPLP Sulawesi Tengah Medali Perunggu di kelas 46kg Yunior putri.

  1. Nur Intan Safitri dari Smanor Tadulako Medali Perunggu di kelas 51kg Youth Putra. CLG

Pos terkait