Kadispora Buka Zam-Zam Gateball Tournament Cup 1 

Gateball-11040cc8
PEMBUKAAN - Kadispora Kota Palu Usman menghadiri sekaligus membuka acara Zam-Zam Gateball Tournament Cup 1 tahun 2022. Acara dilaksanakan di lapangan Gateball Dinas Bina Marga Sulawesi Tengah, Jalan Towua, Palu Selatan, Jumat (14/1/2022). FOTO : HUMAS PEMKOT PALU

TATURA SELATAN, MERCUSUAR – Kepala Dinas Pemudan dan Olahraga (Kadispora) Kota Palu, Usman menghadiri sekaligus membuka acara Zam-Zam Gateball Tournament Cup 1 tahun 2022. Acara dilaksanakan di lapangan Gateball Dinas Bina Marga Sulawesi Tengah Jalan Towua, Jumat (14/1/2022).

Pada kesempatan tersebut, Kadispora Palu menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Zam-Zam Gateball Cup yang telah bekerja keras mempersiapkan pertandingan gateball bertajuk Zam-Zam Open Tournament Gateball Cup tahun 2022.

“Dengan turnamen ini kita harapkan olah raga gateball di Kota Palu semakin besar dan menghadirkan atlet-atlet baru ke depan,”jelasnya.

Semoga kompetisi ini bukan sekedar mencari yang terbaik di antara yang baik, tetapi juga menjadi sarana pembinaan atlet agar tetap berprestasi bahkan pada level yang lebih tinggi, yang secara khusus diharapkan berkontribusi terhadap pencapaian visi membangun Kota Palu yang mandiri, aman dan nyaman, tangguh, serta profesional dalam konteks pembangunan berkelanjutan berbasis kearifan lokal dan keagamaan.

Gateball bisa disebut sebagai olah raga yang memodifikasi permainan kriket, dengan menonjolkan aksi dan akurasi pukulan serta strategi tim. Olah raga ini masuk dalam cabor peserta PON dan dikenal di Kota Palu beberapa tahun lalu. 

“Saya mengucapkan selamat bertanding, selamat berjuang, disertai harapan agar turnamen ini menjunjung tinggi sportivitas, kebersamaan, dan menjadi tonggak untuk meraih  prestasi dalam makna yang sesungguhnya,”jelasnya. RES

 

Pos terkait