Kapolda Sulteng Cup 2023, Galara Utama FC Lolos Semifinal Lewat Adu Sepakan Pinalti

PALU, MERCUSUAR-  Galara Utama FC Palu lolos ke babak semifinal turnamen Sepak bola Kapolda Sulteng Cup 2023 setelah di babak perempat final menumbangkan wakil Donggala, PS Labuan Putra lewat adu sepakan pinalti. 

Pada laga yang diainkan di Lapangan Faqih Rasyid Korem 132 Tadulako Palu, Kamis (30/11/2023) petang, Galara Utama FC unggul pertama dari titik pinalti  lewat sepakan gelandang serangnya, Fikal Marwan. Gol di menit ke-64 tersebut hanya bertahan semenit , sebab di menit ke-65 Labuan Putra mampu menyamakan angka lewat sundulan Abdul ‘ABi’Sabir.

Laga yang dipimpin wasit C1 Nasional  Udinrifai ini akhirnya berakhir di babak tambahan adu sepakan pinalti. Di fase ini, lima  pemain Galara Utama  sukses mengeksekusi pinalti, yaitu Fikal Marwan, Firmansyah, Fahmi Balo, Rifaldi Yoto, dan Andi Moh Rifky. Sedangkan di pihak Labuan Putra gelandang serang, Andrianus gagal menaklukkan kiper Ramadhan  meski tiga penendang sebelumnya , yakni  Junaid, Rusman Guntur, dan Abdul Sabir sukses. 

Lanjutan kejuaraan yang berhadiah uang total Rp 300 juta ini akan dimainkan Jumat (1/12/2023) sore ini mempertemukan BNN Koti FC yang diarsiteki coach Imam Sujatno melawan Aldiaz 79 FC. Selanjutnya laga perempat final ini akan ditutup oleh Cristal FC versus BT Taipa, Sabtu (2/12/2023) besok. CLG  

Pos terkait