PALU, MERCUSUAR – Dua pekan terakhir menuju podium juara Liga TopSkor Zona Palu semakin mendebarkan bagi Big Five U-14 yakni Matador Wani, Sausu Raya, Aditama Bahari, Galara Utama dan Sinar Baiya. Sedangkan di kategori usia 16 tahun tinggal menyisakan Simpati dan Rajawali Sigi yang akan bertarung untuk menjadi yang terbaik.
Laga Matador Wani kontra Galara Utama di kategori U-14 menjadi Big Match pekan ini yang akan digelar pada hari Minggu 22 April 2018. Matador yang saat ini berada di puncak terpaut jarak empat poin dengan peringkat kedua, Sausu Raya.
Matador yang diarsiteki duet M Syarif dan Afriandi dipastikan akan terus menarik gas sekencang-kencangnya di sisa tiga laga terakhir. Terpeleset sedikit saja, Sausu Raya dan Aditama Bahari siap mencengkram gelar juara yang sudah di depan mata.
“Memang kami butuh konsentrasi tinggi dan konsistensi luar biasa dalam tiga pertandingan terakhir. Soalnya jarak tipis-tipis dengan tiga tim lain mau tak mau kami butuh kerja keras dan disiplin tinggi dari semua pemain,termasuk official. Saya hanya berharap anak-anak tidak terbawa beban dipertandingan nanti.Karena Galara Utama juga pasti punya motivasi untuk mengalahkan kami,” ujar Syarif.
Takad merebut kemenangan juga dicanangkan coach Galara Utama,Husen DM. Pelatih yang sukses membawa Galara Utama U-13 Juara Liga TopSkor 2017 ini menyebut poin tiga wajib untuk menjaga asa agar tidak terlempar dari dua besar di akhir musim.
“Tinggal tiga pertandingan,untuk juara mungkin peluang sangat tipis. Tapi, kita harus realistis dan berusaha untuk berada dua besar. Syaratnya harus menyapu bersih sembilan poin tersisa,” terang Husen belum lama ini.
Sementara itu pelatih Sausu Raya, Ibrahim berharap anak buahnya bermain baik saat menantang Pewunu Putra sambil berharap ada kejutan yang terjadi pada pesaing-pesaingnya.
“Saya hanya berharap ada kejutan di pekan ini, dan yang terpenting kami juga tetap memberikan yang terbaik,” ujar Ibrahim.
Laga yang tak kalah menarik akan terjadi di partai kelima ketika Sinar Baiya akan menantang Aditama Bahari. Laga ini akan menjadi seru karena keduanya punya misi yang sama meraih poin tiga. Jika menang, Aditama menjaga peluang bersaing di dua besar, sama dengan Sinar Baiya yang sudah tak punya harapan menjadi juara. CLG
Jadwal Pertandingan Pekan ke- 18
Minggu 22 April2018
Galara Utama vs Matador Wani
Burobuli Utara vs New Palu Putra
Pewunu Putra vs Sausu Raya
Sinar Baiya vs Aditama Bahari
Klasemen Sementara U-14
Matador Wani 16 11 4 1 (40-13) 37
Sausu Raya 15 10 3 2 (35-11) 33
Aditama Bahari 16 10 2 4 (48-13) 32
Galara Utama 15 9 2 4 (25- 8) 29
Sinar Baiya 15 8 4 3 (34-10) 28
Tunas Kaili 16 7 3 6 (29-21) 23*
Pewunu Putra 16 4 2 10 (16-36) 13*
Birobuli Utara 16 3 2 11 (17-28) 11
Laskar Malino 16 2 3 11 ( 6-32) 9
New Palu Putra 15 0 3 12 (3-80) 2*
Jadwal Pertandingan U-16
Minggu 22 April 2018
Putra Sigi vs Pewunu Putra
Garuda Yaksa vs Rajawali Sigi
Klasemen Sementara U-16
Simpati 12 10 2 0 (23 – 2) 32
Rajawali Sigi 11 9 1 1 (17 – 5) 28
Tunas Kaili 12 5 3 4 (20 – 9) 18
Putra Sigi 11 5 1 5 (15 -18) 15*
Pewunu Putra 10 2 4 4 ( 9 -10) 9*
Mitra Selection 12 2 2 8 (10 -29) 8*
Garuda Yaksa 11 0 2 9 (22 -14) 0**