Pelatih Basket Diharap Buat Program yang Tepat

PALU, MERCUSUAR – Penataran Pelatih Bola Basket Lisensi C se Sulteng berakhir Selasa (29/11/2022) malam tadi di Aula Kantor KONI Sulteng yang ditutup langsung oleh Sekum KONI Sulteng, Husin Alwi.Hadir juga Ketua Harian KONI Sulteng Idrus Sahar, dan Waketum II  Perbasi Sulteng Indrajaya Laborahima.

Pada kesempatan itu, Ketua panitia pelaksana, Sulfan, berharap para pelatih bisa  menumbuhkan semangat atlet dan  bisa membuat program yang tepat untuk  atlet Basket Sulteng.

“Penataran Pelatih ini diikuti 50 orang dari semua daerah termasuk yang jauh via zoom meeting.Penataran ini juga dalam rangka meningkatkan SDM atlet dan meningkatkan kurikulum terbaru sehingga diharapkan bisa bersaing dengan pelatih  di pulau Jawa,” ujar Sulfan.

Penataran Pelatih Basket ini, kata Sulfan,  juga dilakukan sebagai salah satu cara untuk mendukung program gubernur , yakni Sulteng Emas 2024.

Sementara itu instruktur pelatihan Lisensi C, Heru Yuharso berharap Basket Sulteng bisa tampil di PON. “Saya berharap dalam  2 tahun ke depan Sulteng sudah bisa berbicara di tingkat nasional. Bahkan bisa tampil setelah PON Sumut Aceh. Saya tantang Sulteng harus lolos PON .Jangan pernah berhenti belajar dalam artian teruslah berkompetisi,” kata Heru. 

Di tempat yang sama Waketum II Perbasi Sulteng, Indra jaya Laborahima berharap Program Perbasi  ke depan bisa membuat Penataran Lisensi B. ” Harapan kami dan berusaha akan adakan Lisensi B. Kita akan sharing anggaran Pengprov dan Pengkab pengkot. Indrajaya berpesan kalau tak bisa jadi pelatih setidaknya bisa jadi asisten dulu. 

Sekaitan hal itu, Sekum KONI Sulteg, Husin Alwi mengingatkan bahwa KONI telah merubah cara pandang dan tata kelola organisasi.” Kita harapkan organisasi di Perbasi jadikan perubahan dan  sumber kebahagiaan kalau ingin prestasi  lebih baik. Basket potensi olahraga prestasi , yang penting dahulukan partisipasi baru prestasi. Ini paradigma atau cara pandang yang harus kita lakukan,” kata Husin Alwi. CLG

Pos terkait