MAMBORO, MERCUSUAR – Ratusan siswa dari berbagai daerah di Indonesia, khususnya di Sulteng mengikuti Computer Best Tes (CBT) yang dilaksanakan secara serentak di Indonesia. Pelaksanaan tes tersebut dilaksanakan MAN IC Kota Palu ataupun di rumah masing-masing.
Tahun ini jumlah pendaftar yang lolos berkas yang memilih MAN IC Kota Palu hampir 400 siswa, sementara kuota yang telah disiapkan oleh MAN IC Kota Palu sebesar 120 Siswa terdiri dari 60 Putra dan 60 Putri. Kuota yang mereka siapkan tersebut sesuai dengan jumlah asrama yang telah disiapkan MAN IC Kota Palu.
Plh Kepala MAN IC Kota Palu, Mohammad Sidik mengatakan tes CBT merupakan salah syarat penting pelaksanaan Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) yang dilaksanakan langsung Kementerian Agama Republik Indonesia.
“Kegiatan tes ini kami laksanakan sehari, seluruh peserta hanya kami bagi menjadi dua sesi, jadi sesi pertama pada pagi hari dan sesi kedua pada siang hari. Setelah tes nantinya seluruh hasil akan diumukan kepada masing-masing peserta. Tes ini langsung dilaksanakan oleh Tim Kemenang RI jadi secara nasional,”katanya, Sabtu (26/2/2022).
Tes ini sebenarnya diberikan kebebasan kepada para peserta didik baru yang mendaftar, apakah mereka ingin melaksanakan tes di MAN IC Palu atau di rumah masing-masing. Jadi siswa yang mengikuti tes di MAN IC Kota Palu hanya berjumlah 111 siswa, sementara yang lainnya melaksanakan tes di rumah masing-masing.
Sementara itu, Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) bidang Kesiswaan MAN IC Kota Palu, Ishasanul Fuat mengatakan pelaksanaan tes ini tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat kepada seluruh calon siswa baru.
“Tahun ini jumlah kuota siswa baru di MAN IC Palu kembali mengalami peningkatan menjadi 120 siswa, yang sebelumnya hanya mencapai 98 siswa. Hal ini ditunjang dengan adanya pembangunan gedung Asrama baru yang tidak lama lagi akan diresmikan untuk para siswa baru nantinya,” terangnya.
Sebelumnya mereka juga sudah melaksanakan sosialisasi untuk SNPDB baik melalui berbagai media, baliho hingga lainnya. Tentunya pihaknya hanya berupaya dengan seleksi ini bisa menjaring para siswa terbaik untuk bisa masuk di MAN IC Kota Palu.
“Dengan pelaksanaan tes ini berarti seluruh pendaftaran siswa baru di MAN IC Kota Palu telah ditutup untuk masyarakat. Sebab waktu yang telah diberikan kepada seluruh masyarakat sudah habis dan kami saat ini fokus untuk bisa melaksanakan seleksi siswa yang telah mendaftar,” tutupnya. UTM