DPK Sigi Buka Cafe Pustaka

FOTO CAFE PUSTAKA

 SIGI, MERCUSUAR – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Sigi membuka cafe pustaka dilingkungan kantor itu untuk menarik pengunjung membaca di perpustakaan kantor.

Demikian dikatakan Kepala DPK Sigi Andi Muhyul, Rabu (26/9/2018).

Menurutnya, cafe pustaka merupakan inovasi Kepala Bidang Perpustakaan DPK Kabupaten Sigi Muin Mursalin. Cafe yang baru sekira lima hari dibuka  pengunjungnya sudah banyak, karena menyediakan berbagai jenis minuman seperti kopi, the dan kopi susu.

“Café pustaka menyediakan berbagai aneka minuman panas dan dingin, serta makanan dengan harga terjangkau hingga pengunjung perpustakaan tidak perlu takut kelaparan,” ujarnya.

Cafe pustaka sangat mendukung bagi pengunjung perpustakaan, sambungnya, karena juga dilengkapi Wi fi gratis.

Perpustakaan, kata Andi Muhyul, bukan hanya berkaitan dengan penataan dan kerapian buku, namun terpenting adalah bagaimana perpustakaan dapat difungsikan dengan baik terutama kepada pengunjung. AJI

Pos terkait