SIGI, MERCUSUAR – Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Kabupaten Sigi menggelar silaturahmi sekaligus halal bihalal di sekretariat Panwaslu Sigi, Sabtu (23/6/2018).
Ketua Panwaslu Sigi Steny Marini Pettalolo mengatakan kegiatan tersebut dimaksudkan sebagai ajang silaturahmi antara pihak panwaslu dengan panwascam serta para mitra kerja antara lain Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi hingga unsur forum komunikasi pimpinan daerah (forkompinda) Sigi.
“Kami melaksanakan halal bihalal ini masih dalam suasana hari raya Idul Fitri, dimana momen ini bisa menjadi sarana kami untuk bertatap muka kembali dengan para relasi kerja kami. Sekaligus ini juga menjadi kesempatan kami untuk saling maaf memaafkan dengan mereka,” ungkap Steny.
Melalui kegiatan tersebut, ia pun berharap dapat lebih erat kembali kemitraan antara panwaslu dengan para relasi. Apalagi kepada para panwascam yang merupakan perpanjangan tangan langsung panwaslu di kecamatan-kecamatan hingga desa-desa.
“Kami akui bahwa kinerja kami takkan maksimal jika tidak ditopang oleh panwascam di wilayah kerja masing-masing. Olehnya kami berharap kegiatan ini bisa menjadikan kami tbah solid dengan panwascam dalam menjalankan tugas ke depan,” sambungnya.
Pantauan Mercusuar, turut hadir Bupati Sigi Moh Irwan Lapatta yang diwakili oleh Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Sigi Moh Basir Lainga, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sigi Nuzul Lapali, serta para tokoh masyarakat. BAH